Bupati Muba HM Toha Jabat Wakil Bendahara Umum

Jumat 18 Jul 2025 - 22:44 WIB
Reporter : Eggy
Editor : Eggy

REL, Jakarta - Langkah strategis Bupati Musi Banyuasin (Muba) HM Toha SH untuk membawa

daerahnya lebih diperhitungkan di kancah nasional kian nyata. Dia resmi menjadi dewan pengurus

Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) periode 2025-2030, sebagai wakil

bendahara umum.

Mendagri Tito Karnavian menekankan pentingnya peran APKASI sebagai mitra strategis pemerintah

pusat, dalam mengakselerasi pembangunan daerah dan memperkuat otonomi. Dia menyoroti 5 strategi

utama peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), yang harus menjadi fokus para kepala daerah.

Di antaranya, memberikan ruang dan kemudahan investasi serta berusaha bagi swasta (menghidupkan

sektor swasta). Menyederhanakan regulasi yang diterbitkan oleh pemerintah daerah. Memperkuat tata

kelola badan usaha milik daerah (BUMD) dan badan layanan umum daerah (BLUD).

Selanjutnya, menjaga stabilitas politik dan keamanan daerah. Serta, mempercepat penyelesaian

rencana tata ruang wilayah (RTRW) dan regulasi pendukung pembangunan lainnya.

BACA JUGA:Kabar Duka: Saukani, Wakil Ketua DPRD Empat Lawang, Meninggal Dunia

“Saya harapkan kepala daerah tidak hanya fokus pada belanja, tetapi juga pada bagaimana

meningkatkan PAD melalui pendekatan yang produktif, inovatif, dan berorientasi jangka panjang,” tegas

Tags :
Kategori :

Terkait