REL, Indralaya - Komunitas atlet mobil Offroad Club Sumatera Selatan (Sumsel) berkumpul dalam acara latihan bersama dan Silaturahmi Idul Fitri 1445 H di kawasan Sirkuit Tanjung Senai Kabupaten Ogan Ilir.
Komunitas yang tergabung dalam club Offroad Sejiwa dan Palembang Offroad Bersatu (POB) melakukan latihan bersama untuk mengecek kondisi kendaraan dan mempererat tali persaudaraan antaranggota.
Ketua POB, Pauliyan, menjelaskan bahwa latihan ini bertujuan untuk memastikan kondisi kendaraan layak dan memperkuat keterampilan atlet. Sirkuit Tanjung Senai dipilih karena memiliki rintangan alami yang akan meningkatkan keterampilan para offroader.
"Sirkuit Senai ini sangat bagus dengan rintangan alami yang akan mengasah skill mereka," ujar Pauliyan.
BACA JUGA:Jembatan Putus, Warga Gunakan Perahu Gandeng Seberangkan Mobil
BACA JUGA:Jalur Baturaja-Muara Enim Lumpuh Total
Selain persiapan untuk kejuaraan, latihan ini juga dimaksudkan untuk mencari bakat baru dalam dunia offroad. Komunitas Offroad Sejiwa Sumsel, yang dipimpin oleh Mas Ahmad Wazir Noviadi Mawardi (Ovi), telah meraih sejumlah prestasi bergengsi di berbagai kejuaraan.
Di samping itu, Yudi Gautama, ketua Club Kambing Belage Capricorn Offroad, menyoroti potensi wisata alam di Sumsel yang dapat dipromosikan melalui kegiatan offroad. Dia berharap bahwa lahan di Sirkuit Tanjung Senai dapat dimanfaatkan untuk event-event perlombaan dan menjadi pusat pengembangan offroad di Sumsel.
"Potensinya sangat pas untuk dikembangkan, baik sebagai sirkuit mobil offroad ataupun camping ground," ungkap Yudi.
Dengan semangat yang tinggi dari para offroader dan dukungan dari berbagai pihak, kegiatan offroad di Sumsel diharapkan terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan wisata dan olahraga di daerah tersebut. (*)