Sebagian dari Anda tentu sudah tidak asing dengan makaroni. Salah satu jenis pasta asal Italia ini cocok untuk diolah menjadi berbagai hidangan. Untuk menemukan merk makaroni terbaik di pasaran, berikut ini telah kami rangkum beberapa rekomendasinya untuk Anda.
Cara kami memilih produk makaroni yang bagus
Makaroni adalah salah satu pasta berbentuk tabung yang melengkung seperti setengah lingkaran. Jenis pasta ini bisa digunakan dalam berbagai hidangan.
Pasta merupakan olahan tepung terigu atau tepung gandum. Bahan makanan ini dapat Anda konsumsi sebagai salah satu sumber karbohidrat yang sehat selain nasi.
Dikutip dari laman FoodData Central, 100 gram (g) pasta yang sudah dimasak mengandung 30 g karbohidrat, 5,8 g protein, dan 1,8 g serat.
BACA JUGA:Dana DBH Bisa untuk Iuran BPJS
Pada umumnya, produk makaroni yang tersedia di pasaran dapat dibedakan menjadi makaroni mentah dan makaroni instan dengan bumbu yang praktis untuk dihidangkan.
Ketika memilih merek makaroni yang bagus, kami telah melakukan riset dengan cara membaca ulasan pembeli pada beberapa situs e-commerce di Indonesia.
Kami juga memastikan bahwa produk yang direkomendasikan aman untuk Anda konsumsi dan telah mendapatkan izin edar dari Badan POM.
10 rekomendasi merk makaroni terbaik
Untuk memudahkan Anda menemukan produk makaroni yang sesuai kebutuhan, berikut sudah kami rangkum beberapa rekomendasi yang bisa Anda pertimbangkan.
1. Sedani Pasta Makaroni Pipa
Salah satu merk makaroni mentah yang bagus di pasaran adalah Sedani Pasta Makaroni Pipa.
Terbuat dari tepung terigu berkualitas tinggi, makaroni Sedani ini memiliki tekstur yang lembut dan kenyal sehingga cocok untuk berbagai hidangan.
BACA JUGA:Waspada Berita Hoax dan Bersikaplah Netral