REL, PALEMBANG - Dalam konferensi pers yang digelar hari ini, Richan Joe, yang kini menjabat sebagai Ketua PWI Kabupaten OKU Selatan, secara resmi menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon Ketua PWI Sumsel dalam Konferensi Provinsi (Konferprov) tahun 2024.
Richan Joe mengungkapkan niat tulusnya untuk membawa PWI Sumsel ke tingkat yang lebih baik. Meskipun mengakui kondisi PWI Sumsel saat ini baik, Richan Joe memperingatkan bahwa tanpa dilanjutkan dengan program yang baik, bisa terjadi kemunduran yang merugikan.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, berbekal dukungan dan kepercayaan teman-teman, saya menyatakan siap maju sebagai Calon Ketua PWI Sumsel Periode 2024-2029," ungkap Richan Joe.
Sebagai tokoh yang telah lama berkecimpung dalam organisasi PWI, Richan Joe dikenal dengan sikap humble dan humoris. Sebelum memutuskan untuk maju, ia telah melakukan evaluasi diri dan diskusi dengan berbagai kalangan, termasuk para senior wartawan di PWI Sumsel.
BACA JUGA:Gibran Optimis Raih Kemenangan Satu Putaran dalam Pilpres 2024
"Alhamdulillah, setelah menjalankan proses evaluasi dan introspeksi diri, serta mendengar saran dari berbagai kalangan, termasuk para wartawan senior, serta dukungan tulus dari teman-teman sejawat, semakin memantapkan langkah saya dalam proses pencalonan ini," ungkap Richan Joe.
Jika terpilih, Richan Joe bersama jajaran Pengurus berkomitmen untuk membawa PWI Sumsel ke arah yang lebih baik. Fokus utama mereka adalah memaksimalkan perlindungan hukum dan keselamatan kerja wartawan, khususnya anggota PWI.
Pernyataan Richan Joe mencerminkan niat tulusnya untuk berkontribusi positif dalam perkembangan PWI Sumsel, dan kita tunggu perkembangan selanjutnya dalam Konferprov PWI Sumsel 2024. (*)