Dengan ketinggian mencapai 4509 mdpl, pendakian di Gunung Wilhelm adalah hal yang sangat menyenangkan meskipun sangat melelahkan.
Puncak Gunung Wilhelm menyajikan pemandangan alam yang luar biasa indah dengan hamparan awan putih dan hijau hutan tropis di bagian lerengnya.
3. Pulau Panasia
Terdapat lebih dari 600 pulau yang masuk dalam wilayah administratif Papua Nugini.
BACA JUGA:Keren Banget, Ini 6 Rekomendasi Wisata Budaya di Malang
Pulau Panasia yang terletak di Kepulauan Lousiade, tepatnya ujung barat Calvados Chain sangat layak untuk dijelajahi setibanya di Papua Nugini. Dengan pasir putih dan pantai biru jernih, Pulau Panasia memiliki keindahan alam layaknya surga.
4. Sungai Sivoli
Sungai Sivoli merupakan salah satu sungai unik di Papua Nugini. Berbeda dengan sungai pada umumnya, Sungai Sivoli memiliki perairan biru jernih dengan rumput laut dan lamun yang tumbuh lebat di dasar perairannya.
Sungai Sivoli menjadi tempat yang paling tepat untuk bermain kano atau berenang di perairan yang tenang.
BACA JUGA:Benteng Kerajaan Adonara, Saksi Sejarah Kejayaan di Flores Timur
5. Pegunungan Kubor
Pegunungan Kubor merupakan kawasan perbukitan yang menjulang tinggi di sepanjang wilayah Papua Nugini.
Dikelilingi oleh padang savana hijau membuat panorama alam Pegunungan Kubor sangat indah. Biasanya Pegunungan Kubor digunakan wisatawan sebagai tempat untuk menyegarkan pikiran dari padatnya rutinitas harian.
6. National Museum and Art Gallery
BACA JUGA:Karimunjawa: Surga Wisata Laut Eksotik di Jepara
Papua Nugini terdiri atas ratusan suku bangsa dengan bahasa dan adat kebiasaan yang berbeda-beda. Semua tradisi dan kebudayaan Papua Nugini dapat dilihat di National Museum and Art Gallery yang berlokasi di Kota Port Moresby.