Alun-alun Surabaya memiliki area outdoor yang dikelilingi bangunan tua peninggalan kolonial Belanda.
Salah satu bangunan ikoniknya adalah Gedung Balai Budaya yang sering menggelar pertunjukan kebudayaan daerah, terutama budaya Jawa Timur.
Di area outdoor ini juga terdapat air mancur yang sempat viral dan tulisan “Alun-Alun Surabaya” yang menjadi spot favorit untuk berfoto.
Pengunjung juga tidak perlu khawatir mencari tempat ibadah karena di sini terdapat masjid yang besar.
Alun-alun Surabaya menawarkan pengalaman wisata yang berbeda dengan sentuhan klasik ala Eropa dan fasilitas modern yang membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.
BACA JUGA:Kereta Tanpa Rel Buatan Cina Siap Beroperasi di Ikn Indonesia Mulai Agustus
Dengan berbagai keunikan dan fasilitas yang ditawarkan, alun-alun Surabaya menjadi destinasi wisata yang tidak boleh dilewatkan saat berkunjung ke kota Surabaya.(*/Edo)