Potensi Pemekaran: Enam Kabupaten Baru di Provinsi Jambi

Senin 29 Jul 2024 - 07:24 WIB
Reporter : Reri Alfian
Editor : Riski

RAKYATEMPATLAWANG - Provinsi Jambi, yang saat ini terdiri dari 11 kabupaten dan kota, berpotensi mengalami perubahan besar dengan rencana pemekaran wilayah yang sudah lama diperbincangkan. 

Berdasarkan data sebaran jumlah penduduk dan kecamatan, Jambi bisa menambah enam kabupaten baru. 

Meskipun wacana ini terkendala oleh moratorium pemekaran daerah, potensi penambahan ini tetap menarik perhatian.

Enam Calon Kabupaten Baru

Berikut adalah enam calon kabupaten baru di Provinsi Jambi yang diulas dari YouTube Atlantis People :

BACA JUGA:Jangan Bakar Hutan, Melanggar Kena Pasal Pidana

BACA JUGA:Jaga Nama Baik Pagaralam

1. Kabupaten Kerinci Hilir

Kabupaten Kerinci Hilir direncanakan terbentuk dari pemekaran Kabupaten Kerinci. 

Kabupaten ini akan mencakup delapan kecamatan: Danau Kerinci, Bukit Kerman, Keliling Danau, Danau Kerinci Barat, Tanah Cogok, Sitinjau Laut, dan Gunung Raya.

Dengan luas sekitar 1.762 km² dan jumlah penduduk sekitar 92.000 jiwa (2023), Kabupaten Kerinci Hilir diharapkan membawa kemudahan administrasi dan pelayanan publik bagi masyarakat setempat.

2. Kabupaten Gunung Masurai

BACA JUGA:Ancaman Kabut Asap, Intensifikasi Pengawasan.

BACA JUGA:KPU Diminta Tindak Lanjut

Kabupaten Gunung Masurai akan dipisahkan dari Kabupaten Merangin dan terdiri dari enam kecamatan: Renah Pembarap, Tiang Pumpung, Lembah Masurai, Jangkat, Jangkat Timur, dan Muara Siau. 

Kategori :