7 Pantangan Makanan dan Minuman setelah Cabut Gigi

Ilustrasi--

Anda juga tidak boleh makan makanan yang lengket selepas cabut gigi, seperti ketan dan permen karet. Jenis makanan ini berisiko menempel pada area bekas cabut gigi dan memicu iritasi. 

Usahakan untuk mematuhi pantangan setelah cabut gigi dan utamakan mengonsumsi makanan yang mudah ditelan terlebih dahulu.

7. Makanan dan minuman asam

Makanan dan minuman asam, seperti jeruk, cuka, tomat, mangga, dan kimchi, berisiko membuat area bekas operasi gigi terasa sakit dan perih. 

Selama masa-masa awal pemulihan setelah operasi gigi, pilihlah jenis makanan yang rasanya tidak terlalu kuat atau menyengat. 

Perawatan setelah pencabutan gigi

Beberapa perawatan yang penting dilakukan selepas melakukan cabut gigi adalah sebagai berikut.

Menyikat gigi dan memakai benang gigi (flossing) seperti biasa pada gigi, tetapi lebih berhati-hati sambil menghindari bagian bekas gigi yang dicabut.

Gunakan obat kumur (mouthwash) antiseptik dua hingga tiga kali sehari.

Minum obat yang diresepkan dokter, seperti obat pereda nyeri dan antibiotik.

Hindari melakukan aktivitas berat selama dua hari setelah cabut gigi.

Makanan yang baik untuk mempercepat pemulihan

Makan dan minum seperti apakah yang boleh dikonsumsi setelah cabut gigi? Nah, dokter gigi biasanya  akan menganjurkan untuk mengonsumsi makanan atau minuman berikut ini.

1. Sup

Sup dengan bahan-bahan yang telah dilumatkan dapat memudahkan Anda menelan makanan tanpa harus bersusah payah mengunyah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan