7 Pantangan Makanan dan Minuman setelah Cabut Gigi

Ilustrasi--

Sumber protein ini juga memiliki kandungan omega-3 untuk mendukung proses penyembuhan luka.

Namun, tidak semua jenis olahan telur bisa Anda makan usai cabut gigi. Telur orak-arik menjadi pilihan terbaik karena lebih mudah untuk dikunyah dan ditelan.

Kapan boleh mulai makan setelah cabut gigi?

Setelah menjalani operasi cabut gigi, mulut dan rahang Anda mungkin akan terasa kebas akibat pengaruh obat bius atau anestesi yang diberikan sebelumnya.

Pengaruh anestesi ini akan hilang dalam beberapa jam. Setelah itu, barulah Anda boleh makan.

Dokter gigi akan menjelaskan makanan yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi dalam beberapa hari hingga minggu setelah Anda menjalani prosedur pencabutan gigi.

Jika hanya satu atau dua gigi yang dicabut dan tidak ada komplikasi serius pasca-operasi, Anda mungkin sudah boleh makan makanan bertekstur agak padat dalam 24 jam setelahnya. 

Namun, karena kasus setiap orang berbeda-beda, sebaiknya tanyakan langsung dengan dokter gigi mengenai perawatan setelah cabut gigi yang sesuai dengan kondisi Anda.

Kesimpulan

Setelah cabut gigi, hindari makanan dan minuman yang bisa memecah gumpalan darah, seperti soda, makanan pedas, dan makanan keras.

Konsumsi makanan lembut, seperti sup, bubur, dan kentang tumbuk, berpotensi mempercepat pemulihan setelah cabut gigi.

Selalu perhatikan pantangan setelah cabut gigi dan ikuti anjuran dokter untuk mencegah komplikasi dan mendukung proses penyembuhan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan