Kamis, 14 Nov 2024
Network
Empat Lawang Madani
Pendidikan
Rakyat Empat Lawang
Sumsel
Kesehatan
Kriminal
Olahraga
Lainnya
Nasional
Mitos dan Legenda
Religi
Network
Beranda
Kesehatan
Detail Artikel
7 Pantangan Makanan dan Minuman setelah Cabut Gigi
Reporter:
Adi Candra
|
Editor:
Mael
|
Kamis , 08 Aug 2024 - 19:38
Ilustrasi--
7 pantangan makanan dan minuman setelah cabut gigi ada beberapa pantangan makanan dan minuman yang harus anda perhatikan setelah cabut gigi. ini bertujuan untuk mempercepat pemulihan pada gusi di sekitar gigi yang dicabut. kira-kira, apa saja yang harus dihindari? yuk, simak penjelasan selengkapnya di bawah ini. pantangan makanan setelah gigi dicabut apabila anda mengonsumsi makanan dan minuman semaunya selepas cabut gigi, hal ini berpotensi menyebabkan dry socket. baca juga:8 jenis vitamin yang baik dikonsumsi untuk atlet, apa saja? baca juga:banyak yang nggak tau, ini misteri kutukan prabu brawijaya v ke gunung lawu menurut mayo clinic, dry socket merupakan salah satu komplikasi yang umum terjadi pascacabut gigi. hal ini terjadi ketika gumpalan darah pada bekas gigi yang dicabut terlepas sehingga menimbulkan rasa sakit. untuk mencegahnya, berikut adalah pantangan makanan dan minuman yang harus anda perhatikan selepas cabut gigi. 1. minuman bersoda soda atau minuman berkarbonasi dapat memecah gumpalan darah yang mengisi bagian gusi bekas cabut gigi. baca juga:hikayat raja pasai: kekayaan karya sastra nusantara yang menceritakan asal usul kesultanan samudera pasai baca juga:peninggalan berharga kerajaan samudra pasai: menelusuri jejak sejarah dan budaya islam pertama di indonesia padahal, gumpalan darah ini sangat berguna untuk menyembuhkan luka dan mencegah infeksi setelah cabut gigi. oleh sebab itu, sebaiknya jangan meminum minuman bersoda jika anda baru saja cabut gigi. 2. makanan dan minuman yang terlalu dingin atau panas suhu yang terlalu ekstrem, baik itu terlalu dingin atau panas, bisa membuat gusi menjadi nyeri. inilah mengapa anda akan lebih rentan mengalami gigi sensitif setelah cabut gigi. jadi, pastikan sup, bubur, atau teh yang anda konsumsi tidak terlalu panas. jika anda terbiasa minum air es, sebaiknya hindari dan gantilah dengan air putih biasa terlebih dahulu. baca juga:tim tabur tangkap buronan penjualan rokok tanpa cukai dan tersangka korupsi proyek jalan baca juga:polisi amankan pemilik indekos di semarang terkait dugaan mengonsumsi daging kucing 3. makanan pedas pantangan setelah cabut gigi lainnya ialah mengonsumsi makanan pedas, sebab makanan pedas bisa memicu sensasi perih hingga iritasi pada area bekas cabut gigi. maka dari itu, anda perlu menghindari konsumsi makanan pedas hingga luka pada gusi telah membaik. 4. makanan yang keras dan renyah jenis makanan yang keras dan renyah, seperti kerupuk atau makanan ringan dalam kemasan, akan lebih mudah tersangkut pada area bekas operasi gigi. anda juga harus mengunyah lebih keras, padahal gusi sedang dalam masa pemulihan. semua hal ini malah akan memicu pertumbuhan bakteri hingga menyebabkan infeksi gusi. 5. minuman beralkohol dan berkafein suka minum bir, wine. atau kopi? lebih baik hindari terlebih dahulu sampai gigi anda membaik. pasalnya, alkohol dan kafein berisiko menghambat proses pemulihan. alkohol dan kafein berisiko membuat anda kehilangan banyak cairan karena keduanya bersifat diuretik. zat diuretik mendorong produksi urine dan membuat anda lebih sering kencing. padahal, tubuh membutuhkan cairan dengan jumlah yang cukup supaya lebih cepat sembuh. 6. makanan yang lengket anda juga tidak boleh makan makanan yang lengket selepas cabut gigi, seperti ketan dan permen karet. jenis makanan ini berisiko menempel pada area bekas cabut gigi dan memicu iritasi. usahakan untuk mematuhi pantangan setelah cabut gigi dan utamakan mengonsumsi makanan yang mudah ditelan terlebih dahulu. 7. makanan dan minuman asam makanan dan minuman asam, seperti jeruk, cuka, tomat, mangga, dan kimchi, berisiko membuat area bekas operasi gigi terasa sakit dan perih. selama masa-masa awal pemulihan setelah operasi gigi, pilihlah jenis makanan yang rasanya tidak terlalu kuat atau menyengat. perawatan setelah pencabutan gigi beberapa perawatan yang penting dilakukan selepas melakukan cabut gigi adalah sebagai berikut. menyikat gigi dan memakai benang gigi (flossing) seperti biasa pada gigi, tetapi lebih berhati-hati sambil menghindari bagian bekas gigi yang dicabut. gunakan obat kumur (mouthwash) antiseptik dua hingga tiga kali sehari. minum obat yang diresepkan dokter, seperti obat pereda nyeri dan antibiotik. hindari melakukan aktivitas berat selama dua hari setelah cabut gigi. makanan yang baik untuk mempercepat pemulihan makan dan minum seperti apakah yang boleh dikonsumsi setelah cabut gigi? nah, dokter gigi biasanya akan menganjurkan untuk mengonsumsi makanan atau minuman berikut ini. 1. sup sup dengan bahan-bahan yang telah dilumatkan dapat memudahkan anda menelan makanan tanpa harus bersusah payah mengunyah. kandungan vitamin, mineral, dan air membantu memenuhi kebutuhan gizi harian, terlebih saat kondisi anda sedang tidak memungkinkan untuk makan buah dan sayur utuh. 2. bubur nyeri usai cabut gigi tidak jarang membuat anda enggan makan nasi. padahal, hal ini nantinya justru membuat anda lemas karena kekurangan energi. anda bisa mengolah nasi menjadi bubur. jika perlu, anda bisa menghaluskan semua bahan makanan yang berbentuk padatan, entah itu sayur atau lauk makanan anda. 3. kentang tumbuk bosan untuk makan nasi? kentang tumbuk juga bisa menjadi alternatif sumber energi anda. kentang dilengkapi dengan beberapa zat gizi yang baik untuk mendukung pemulihan. namun, pastikan kentang tumbuk yang disajikan sudah dalam kondisi lembut. 4. yoghurt olahan susu yang bertekstur lembut ini dilengkapi dengan banyak protein, vitamin, dan mineral yang diyakini bisa membantu proses pemulihan setelah cabut gigi. kandungan mineral zinc dan kalsium dalam yoghurt juga bisa membantu mempercepat proses penyembuhan luka operasi gigi. 5. oatmeal oatmeal sarat dengan kandungan mineral dan vitamin yang dapat membantu mencukupi kebutuhan gizi dalam tubuh. untuk menghindari iritasi pada area gigi yang dicabut, ada baiknya tunggu sampai oatmeal sudah dalam kondisi hangat dan teksturnya sudah benar-benar lembut. 6. telur orak-arik telur terkenal dengan kandungan proteinnya yang tinggi. makanan yang baik setelah cabut gigi ini juga mengandung vitamin dan mineral yang penting bagi tubuh anda. sumber protein ini juga memiliki kandungan omega-3 untuk mendukung proses penyembuhan luka. namun, tidak semua jenis olahan telur bisa anda makan usai cabut gigi. telur orak-arik menjadi pilihan terbaik karena lebih mudah untuk dikunyah dan ditelan. kapan boleh mulai makan setelah cabut gigi? setelah menjalani operasi cabut gigi, mulut dan rahang anda mungkin akan terasa kebas akibat pengaruh obat bius atau anestesi yang diberikan sebelumnya. pengaruh anestesi ini akan hilang dalam beberapa jam. setelah itu, barulah anda boleh makan. dokter gigi akan menjelaskan makanan yang boleh dan tidak boleh dikonsumsi dalam beberapa hari hingga minggu setelah anda menjalani prosedur pencabutan gigi. jika hanya satu atau dua gigi yang dicabut dan tidak ada komplikasi serius pasca-operasi, anda mungkin sudah boleh makan makanan bertekstur agak padat dalam 24 jam setelahnya. namun, karena kasus setiap orang berbeda-beda, sebaiknya tanyakan langsung dengan dokter gigi mengenai perawatan setelah cabut gigi yang sesuai dengan kondisi anda. kesimpulan setelah cabut gigi, hindari makanan dan minuman yang bisa memecah gumpalan darah, seperti soda, makanan pedas, dan makanan keras. konsumsi makanan lembut, seperti sup, bubur, dan kentang tumbuk, berpotensi mempercepat pemulihan setelah cabut gigi. selalu perhatikan pantangan setelah cabut gigi dan ikuti anjuran dokter untuk mencegah komplikasi dan mendukung proses penyembuhan.
1
2
3
4
»
Last
Tag
# minuman bersoda
# cabut gigi
# 7 pantangan
# minuman
# makanan pedas
# makanan
Share
Koran Terkait
Kembali ke koran edisi Koran Rel 09 Agustus 2024
Berita Terkini
Shin Tae-yong Akui Tantangan Berat Hadapi Jepang: "Timnas Indonesia Harus Siapkan Diri Secara Sempurna"
Nasional
16 menit
Jaksa Agung Enggan Ungkap Nama Terlibat Temuan Rp1 Triliun di Rumah Mantan Pejabat MA
Nasional
26 menit
Bukan Sekadar Laga, Ini Dampak Besar Hasil Indonesia vs Jepang pada Peringkat Dunia!
Olahraga
1 jam
Hari Ini, Kampanye Akbar JM-Fai di Empat Lawang Dimeriahkan 5 Artis Top Ibu Kota!
Empat Lawang Madani
1 jam
Jepang Waspadai 4 Pemain Berbahaya Indonesia di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Olahraga
2 jam
Berita Terpopuler
Melihat Sejarah dan Harapan Kedepan, Tambang di Bangka Belitung
Nasional
17 jam
Banyak yang Nggak Tau, Ini 5 Pengusaha Tambang Terkaya di Daerah Bengkulu
Nasional
13 jam
Mengenal Lebih Dekat Tambang Timah Bangka Belitung: Sejarah Panjang, Ancaman Lingkungan, dan Harapan Masa Depa
Nasional
21 jam
Festival dan Tradisi Unik di Sumatera Barat yang Masih Dilestarikan
Nasional
17 jam
5 Tradisi Unik Bali yang Masih Dilestarikan Hingga Kini
Nasional
17 jam
Berita Pilihan
Banyak yang Nggak Tau, Ini 5 Pengusaha Tambang Terkaya di Daerah Bengkulu
Nasional
13 jam
Melihat 4 Tambang Terbesar di Padang, Salahsatunya Tambang Batu Kapur Indarung
Nasional
15 jam
Banyak yang Nggak, Tau Ini 4 Tambang Terbesar di Padang: Sumber Daya Alam yang Menggerakkan Perekonomian
Empat Lawang Madani
15 jam
Melihat Sejarah dan Harapan Kedepan, Tambang di Bangka Belitung
Nasional
17 jam
Mengenal Lebih Dekat Tambang Timah Bangka Belitung: Sejarah Panjang, Ancaman Lingkungan, dan Harapan Masa Depa
Nasional
21 jam