Dua Sahabat Jadi Korban Begal

Dua sahabat saat sedang melaporkan pencurian dengan kekerasan ke Polrestabes Palembang. Foto : ist --

REL, Palembang - Pelaku begal atau dikenal dengan pelaku pencurian dengan kekerasan kembali merajalela di kota Palembang. Kali dialami oleh korban yakni Muhamad Ridho (17), warga Jalan Angkatan 45 Komp Ykp LK V Kelurahan Sidakersa Kecamatan Kayu Agung.

Tidak terima dengan peristiwa yang dialaminya, membuat Ridho ditemani oleh temannya yakni Muhamad Febriansyah, melaporkan kejadian ini ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), Polrestabes Palembang, Sabtu (10/8/2024).

Kepada petugas Ridho menuturkan, peristiwa tersebut dialaminya terjadi pada Sabtu (3/8/2024), sekitar pukul 02.00 WIB, di depan Alfamart, tepatnya di Jalan Letjen H Alamsyah Ratu Prawiranegara Kelurahan Karang Jaya Kecamatan IB I Palembang

“Saat itu saya melintas di TKP (tempat kejadian perkara) hendak berkunjung ke Palembang. Tiba-tiba dari belakang di buntuti pelaku begal,” ungkapnya.

BACA JUGA:Sat Samapta Polres Muba Amankan Anak Geng Motor

BACA JUGA:Ojol di Palembang Jadi Korban Begal Sadis

Saat pergi korban dibonceng oleh temannya, lalu panik tiba-tiba melihat ada pelaku begal di belakang. “Pelaku ini berbonceng tiga, meminta kami untuk berhenti. Kami menolak dan tetap berjalan lurus dengan menambah kecepatan,” katanya.

Melihat kami tidak mau stop, lanjutnya, pelaku malah mengejar motornya dan kembali memerintahkan agar stop, menyuruh ia dan temannya turun. Dengan membawa senjata tajam tiga pelaku itu terus mengancam.

“Mereka mengeluarkan sajam pak. Karena malam hari jadi kami tidak tahu persis senjata tajam apa yang dibawa pelaku,” katanya.

Karena merasa terancam, mereka pun berhenti dan memarkirkan motornya di minimarket di TKP. Ridho mengaku langsung kabur bersama temannya karena takut dianiaya.

BACA JUGA:Pj Bupati Empat Lawang Datangi Lokasi Karantina

BACA JUGA:Harga Bahan Pokok Masih Terpantau Normal

“Saat berusaha kabur, Pelaku mengambil motor kami. Kemudian mereka kabur ke arah Jembatan Musi II,” bebernya.

Akibat peristiwa ini, Ridho pun harus merelakan motornya dibawa kabur oleh pelaku, dengan total kerugiannya mencapai Rp 8 juta.

Tag
Share