Miliki Komitmen Jaga Keselamatan Berlalulintas

Apel ‘Deklarasi Keselamatan Berlalulintas Menuju Pilkada Damai 2024.’ foto : Reri/REL--

REL, Pagaralam - Penjabat (Pj) Walikota Pagaralam, H Lusapta Yudha Kurnia SE MM bersama Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti kegiatan apel ‘Deklarasi Keselamatan Berlalulintas Menuju Pilkada Damai 2024.’

Apel ini digelar sebagai bagian dari persiapan menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung di Kota Pagaralam pada tahun 2024.

Dalam apel tersebut para peserta yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat dan instansi, termasuk Forkopimda, instansi vertikal, Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), serta seluruh perwakilan tamu undangan, berkomitmen menjaga keselamatan berlalulintas selama pelaksanaan Pilkada.

Pj Walikota Pagaralam, H Lusapta Yudha Kurnia dalam sambutannya menekankan pentingnya sinergi dan kerjasama seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan kondisi yang kondusif selama masa Pilkada.

BACA JUGA:Gelar Apel Pasukan Operasi Mantap Praja Musi 2024

BACA JUGA:Dundee FC Ungkap Rencana Stadion Baru Senilai Rp1,805 Triliun

“Keselamatan berlalulintas adalah tanggungjawab bersama. Mari kita jaga kedamaian dan ketertiban di Kota Pagaralam selama Pilkada 2024," ujarnya.

Salahsatu agenda utama dalam apel ini adalah penandatanganan Fakta Integritas Deklarasi Keselamatan Berlalulintas menuju Pilkada Damai 2024.

Penandatanganan ini dilakukan oleh seluruh unsur Forkopimda Kota Pagaralam, instansi vertikal, KPU, Bawaslu, dan perwakilan tamu undangan. Langkah ini menjadi simbol komitmen bersama untuk mewujudkan Pilkada yang aman, damai, dan tertib di Kota Pagaralam.

Apel tersebut juga dihadiri oleh berbagai tokoh penting di Kota Pagaralam, termasuk Kajari Pagaralam, Fajar Mufti, perwakilan DPRD, perwakilan Pengadilan Negeri, perwakilan Dandim 0405/Lahat, perwakilan Pengadilan Agama, kepala OPD, ketua KPU, ketua Bawaslu, perwakilan partai politik, serta tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh pemuda.

Kehadiran mereka menunjukkan komitmen yang kuat dari berbagai pihak untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama masa Pilkada.

Dengan adanya deklarasi ini diharapkan seluruh elemen masyarakat dapat turut serta menjaga keselamatan dan ketertiban berlalu lintas serta menciptakan suasana Pilkada yang damai dan kondusif di Kota Pagaralam. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan