Harap Sinergisitas Terus Terjalin
TERIMA: Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi, menerima audiensi Kapolda Sumsel, Irjen Pol. Andi Rian Ryacudu Djajadi di Ruang Tamu Gubernur Sumsel, Selasa (8/10/2024). Foto: Humas Pemprov Sumsel--
REL, Palembang – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, menerima audiensi Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumsel, Irjen Pol. Andi Rian Ryacudu Djajadi, S.I.K., M.Si., bersama jajarannya dalam rangka silaturahmi, di Ruang Tamu Gubernur Sumsel, Selasa (8/10/2024).
Pertemuan ini menandai awal sinergi antara kepemimpinan baru Kapolda Sumsel dan Pemerintah Provinsi.
Irjen Andi Rian resmi menjabat sebagai Kapolda Sumsel sejak 20 September 2024, menggantikan Komjen Pol. Albertus Rachmad Wibowo.
Dalam sambutannya, Elen Setiadi mengucapkan selamat bertugas kepada Andi Rian dan berharap kerjasama yang baik antara Pemprov dan Polda Sumsel terus berlanjut.
BACA JUGA:Lazio Bukukan Keuntungan 38,5 Juta Euro
BACA JUGA:Rooney Terancam Sanksi FA
"Selamat datang Pak Kapolda, semoga kita selalu kompak bersinergi dalam menjaga keamanan dan kekondusifan Sumatera Selatan," ujar Elen.
Ia juga menekankan bahwa selama masa jabatannya, sinergi antara Pemprov Sumsel dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) telah terjalin sangat baik.
Polda Sumsel, menurutnya, selalu menjadi mitra penting dalam berbagai upaya keamanan di wilayah Sumsel.
"Alhamdulillah, selama ini Polda Sumsel menjadi partner yang baik bagi kami. Insyaallah, kerjasama ini akan terus berjalan kompak bersama Forkopimda lainnya," tambah Elen.
Salah satu topik yang dibahas dalam pertemuan ini adalah penanganan kebakaran hutan, kebun, dan lahan (Karhutla) di Sumsel.
Elen menyampaikan bahwa pada tahun ini, Karhutla lebih terkendali berkat partisipasi aktif berbagai pihak, termasuk Polda Sumsel, serta musim hujan yang datang lebih awal.
"Alhamdulillah, Karhutla tahun ini tidak separah tahun lalu, berkat kekompakan semua pihak dan bantuan cuaca," ungkapnya.
Selain itu, Elen juga mengajak jajaran Polda Sumsel untuk turut menjaga kondusifitas menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan segera berlangsung.