Masih Diburu, Pelaku Terindikasi 4 Orang

TKP PERAMPOKAN: Polisi dan rekan korban serta warga berdatangan, ke warung nasi tempat Bendahara Samsat Empat Lawang Hengki Tomasila, sesaat usai dirampok. Foto : Dok/REL--

Kepala UPTB Samsat Empat Lawang, Saptono Edi, menegaskan uang yang dibawa korban adalah milik pribadi. Rencananya untuk membeli mobil second. 

BACA JUGA:Dua Pencuri Motor Ditangkap Buser Polsek Plaju

"Jadi uang itu tidak ada kaitannya dengan uang kantor atau uang pemerintah," jelasnya.

Dia membenarkan, korban baru mengambil uang Rp80 juta itu dari Bank Sumsel Babel cabang Tebing Tinggi. 

Sebelum pulang ke rumahnya di Desa Muara Saling, Kecamatan Saling, Empat Lawang, korban mampir makan di warung nasi prasmanan tersebut.

Usai korban mengambil lauk pauk dan duduk hendak makan, datang 4 orang mengendarai 2 motor matic.

BACA JUGA:Konsleting Listrik, Rumah di Talang Kerangga Hangus Terbakar 

Dua orang masuk pura-pura hendak membeli makan. Namun langsung mendekati korban, meminta tas korban yang berisi uang sambil memutuskan tali tas. 

Korban spontan melawan, mempertahankan tasnya. Pelaku kemudian menusuk korban. Saat korban berusaha mengejar, pelaku lain membacok tangan korban. 

Kapolsek Tebing Tinggi AKP Fauzi Saleh, mengimbau warga agar meminta pengawalan polisi saat mengambil uang dalam jumlah banyak di bank.

"Minta pengawalan Polri bila mengambil uang di bank dari polsek dan polres, pengawal tersebut gratis, tidak ada biaya," sebutnya. Kemudian agar langsung pulang ke rumah atau kantor setelah mengambil uang, jangan mampir-mampir ke tempat lain. (dik).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan