Luncurkan Aplikasi E-BLUD Perkuat Pengelolaan Keuangan Digital

LUNCUR: Workshop Penguatan Pengelolaan BLUD sekaligus meluncurkan Bridging Aplikasi E-BLUD dengan Bank Sumsel Babel di Hotel Harper Palembang pada Senin (18/11/2024). Foto: Humas Pemprov Sumsel--

REL, Palembang – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Elen Setiadi, secara resmi membuka Workshop Penguatan Pengelolaan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sekaligus meluncurkan Bridging Aplikasi E-BLUD dengan Bank Sumsel Babel. 

Acara ini berlangsung di Hotel Harper Palembang pada Senin (18/11/2024).

Dalam sambutannya, Elen Setiadi menegaskan pentingnya transformasi digital sesuai arahan Presiden RI.

Transformasi ini mencakup peningkatan infrastruktur digital, penyusunan roadmap sektor strategis, percepatan integrasi antara pusat dan daerah, pengembangan talenta digital, serta penyesuaian regulasi.

"Dengan dilaunching-nya aplikasi E-BLUD, diharapkan integrasi dengan Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD) dapat memberikan informasi keuangan yang lebih komprehensif dan akurat," ungkap Elen.

Lebih lanjut, Elen menyoroti pentingnya Sistem Pemerintah Berbasis Elektronik (SPBE) sebagai langkah integrasi data yang mampu mendukung pembangunan di berbagai sektor.

“BLUD dan Bank Daerah merupakan bagian penting dalam memastikan SPBE berjalan optimal untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif, transparan, dan akuntabel,” tambahnya.

Penerapan aplikasi E-BLUD juga diharapkan menjadi shockwave vibrator atau penggerak utama dalam pengembangan SIPD BLUD terintegrasi. 

Hal ini diyakini mampu meningkatkan kualitas pelayanan publik yang lebih terpercaya.

"Terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan atas komitmen dan kerja samanya. Bersama, kita bisa mewujudkan integrasi pengelolaan keuangan digital menuju Satu Data Indonesia," tutup Elen.

BACA JUGA:Pastikan Kesiapan Jaringan Internet dan Listrik Saat Pemilukada

BACA JUGA:Pentingnya Pengelolaan Arsip dalam Pemerintahan

Hadir dalam acara tersebut, Direktur RSUD Siti Fatimah dr. Syamsuddin Isaac Suryamanggala, Sp.OG, Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, serta para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Provinsi Sumsel.

Dengan peluncuran aplikasi E-BLUD ini, Sumatera Selatan terus melangkah maju dalam penerapan transformasi digital, mendukung pembangunan yang lebih modern dan terintegrasi. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan