Forkopimda Pantau Langsung TPS
Forkopimda Kabupaten Lahat, KPU, Bawaslu, dan instansi terkait lainnya melakukan pemantauan langsung ke beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS). Foto : ist --
REL, Lahat - Kepala Kejaksaan Negeri Lahat Toto Roedianto S.Sos., S.H., M.H bersama Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSi serta Forkopimda Kabupaten Lahat, KPU, Bawaslu, dan instansi terkait lainnya melakukan pemantauan langsung ke beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Hal ini dalam rangka monitoring kegiatan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lahat.
Pemantauan ini untuk memastikan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Lahat berjalan lancar dan kondusif.
Beberapa TPS yang ditinjau langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Lahat dan rombongan adalah TPS 007 Kelurahan Bandar Jaya, TPS 001 Kelurahan Gunung Gajah, dan TPS 001 Kelurahan Rd. PJKA, yang mana dalam proses pemungutan suara di TPS tersebut terpantau berjalan aman dan lancar serta sesuai prosedur.
BACA JUGA:5 Cara Menghilangkan Milia di Wajah Cepat dan Ampuh, Cuma Lakukan Hal Ini!
BACA JUGA:107.916 Masyarakat Pagaralam Salurkan Hak Pilih
Kegiatan pemantauan ini menjadi bentuk komitmen Kejaksaan Negeri Lahat dalam mendukung kelancaran dan kesuksesan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Lahat dengan harapan partisipasi masyarakat tetap tinggi dan prosesnya berlangsung secara jujur, adil, dan damai. (*)