Forkompinda Lahat Salurkan Bantuan Sembako untuk Korban Banjir

BANTU: Penyaluran bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak banjir di tiga desa di kecamatan Lahat Selatan, Kabupaten Lahat, pada Sabtu (20/1/2024). Foto: dok/ist--

REL, Lahat - Forkompinda Lahat yang terdiri dari Kapolres Lahat, Pj Bupati Lahat, dan Dandim 0405/Lahat, menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang terdampak banjir di tiga desa di kecamatan Lahat Selatan, Kabupaten Lahat, pada Sabtu (20/1/2024).

Bantuan sembako yang diberikan meliputi beras, minyak goreng, gula, gandum, mie instan, dan telur. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S. Sinaga SH. SIK. MH, Pj Bupati Lahat M. Farid S.STP. M.Si, dan Dandim 0405/Lahat Letkol Inf Azis Samarudin SE, MIP, di desa Tanjung Tebat, salah satu desa yang terparah terkena banjir.

Kegiatan penyaluran bantuan sembako ini juga dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Lahat Ny. Lilis Sinaga, Asisten I Pemda Lahat, Kepala Dinas PUPR Lahat, Kepala BPBD Lahat, Camat Lahat Selatan, Kades Tanjung Tebat, kades Tanjung Payang, dan kades Nantal, serta masyarakat 3 desa yang terdampak banjir, yaitu desa Tanjung Tebat, Tanjung Payang, dan Nantal.

Banjir yang melanda tiga desa tersebut terjadi pada malam tahun baru 2024, akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Lahat. Banjir mengakibatkan kerusakan rumah, fasilitas umum, dan lahan pertanian. Sejumlah warga juga mengalami kesulitan mendapatkan kebutuhan pokok.

BACA JUGA:Pj Bupati Lahat Hadiri Latihan Gabungan Karate-Do

BACA JUGA:Dapat Dukungan dari Pelatih Timnas AS Tinggalkan Borussia Dortmund

Kapolres Lahat melalui Kasi Humas AKP Sugianto, disampaikan Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat AIPTU Liespono SH, mengatakan bahwa bantuan sembako ini merupakan bentuk kepedulian dan sinergitas Forkompinda Lahat terhadap masyarakat yang terdampak bencana.

"Semoga dengan adanya bantuan sembako dari Forkompinda Lahat sedikit banyak bisa membantu, serta meringankan beban bagi masyarakat yang terdampak banjir," ujar Liespono.

Liespono juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi banjir yang masih bisa terjadi, mengingat musim hujan masih berlangsung. Ia juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan agar terhindar dari bencana.

"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk selalu siaga dan berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, seperti BPBD, TNI, Polri, dan pemerintah daerah, jika terjadi bencana. Kami juga mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, tidak membuang sampah sembarangan, dan tidak menebang pohon secara liar, agar bencana banjir dapat dicegah," tutur Liespono. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan