Desa Melung, Surga Tersembunyi di Banyumas! Kolam Renang di Tengah Sawah Bikin Wisatawan Takjub

Keindahan alam dan wisata unik di Desa Melung, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, semakin menarik perhatian wisatawan. -ist-

REL, Banyumas – Keindahan alam dan wisata unik di Desa Melung, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, semakin menarik perhatian wisatawan. 

Desa yang berjarak sekitar 15 kilometer dari Kota Purwokerto ini menawarkan pengalaman wisata tak biasa, termasuk kolam renang di tengah sawah yang menjadi daya tarik utama.

Pagubugan, Wisata Alam dengan Konsep Unik

Salah satu destinasi favorit di Desa Melung adalah Pagubugan, tempat wisata alam yang dilengkapi dengan kolam renang berukuran 14 x 21 meter di tengah hamparan sawah hijau. 

BACA JUGA:Vitinha Tumbang Saat PSG Berpesta

Kolam ini memiliki kedalaman 60 cm untuk anak-anak dan 125 cm untuk dewasa. Jika difoto dari atas menggunakan drone, kolam renang ini tampak seperti kawah, menjadikannya spot foto yang sangat Instagramable.

Pengelola Desa Wisata Melung, Timbul Yulianto, menjelaskan bahwa konsep kolam renang ini terinspirasi dari keindahan kawah alam.

“Wisata Pagubugan ini awalnya hanya berupa wisata edukasi pertanian organik. Namun, karena biaya operasional yang besar, kami berinovasi dengan membuat wahana tambahan seperti kolam renang, gazebo, dan area kemping. Sejak 2019, jumlah wisatawan terus meningkat,” jelasnya, Rabu (12/3/2025).

Surga Kopi di Lereng Gunung Slamet

BACA JUGA:Thuram Bikin Feyenoord Tak Berdaya

Selain wisata alam, Desa Melung juga dikenal dengan produk UMKM unggulan seperti Kopi Inyong, Kopi Meletup, dan Kopi Lung

Cita rasa kopi khas dari desa ini telah menarik banyak pecinta kopi dari berbagai daerah. Wisatawan yang datang pun bisa menikmati kopi lokal langsung dari sumbernya.

Homestay Bernuansa Pedesaan

Untuk wisatawan yang ingin menikmati suasana desa lebih lama, Desa Melung menyediakan 10 homestay resmi dan 40 homestay lainnya yang dalam proses perizinan

BACA JUGA:Kapolres Lahat Paparkan Hasil Ops Pekat Musi 2025

Tag
Share