Pelantikan Kepala Daerah Pilkada 2024 Diundur Maret 2025, Serentak dan Tuntas termasuk Empat Lawang

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dede Yusuf-ist/net-

Pelantikan Kepala Daerah Pilkada 2024 Diundur Maret 2025, Serentak dan Tuntas termasuk Empat Lawang

REL, Jakarta - Pelantikan pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah hasil Pilkada 2024 resmi diundur dari Februari ke Maret 2025. 

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dede Yusuf, menyatakan bahwa langkah ini diambil agar proses pelantikan bisa dilaksanakan secara serentak setelah seluruh tahapan, termasuk penyelesaian perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) di Mahkamah Konstitusi (MK), selesai.

Alasan Pengunduran Waktu Pelantikan

Dede Yusuf menjelaskan bahwa MK ingin memastikan pelantikan dilakukan setelah semua sengketa PHPU tuntas. "Artinya, MK ingin agar pelantikan itu setelah semuanya melewati tahapan dan dilantik secara berbarengan sehingga tidak lagi satu-satu seperti dahulu," ujarnya.

Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 80 Tahun 2024 tentang Tata Cara Pelantikan Kepala Daerah, pelantikan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur terpilih sebelumnya dijadwalkan pada 7 Februari 2025, sementara untuk pasangan calon bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota pada 10 Februari 2025.

Namun, dengan banyaknya perkara yang ditangani di MK dan kebutuhan waktu untuk menyelesaikannya, tanggal pelantikan harus disesuaikan. "Kita tunggu saja, selesainya kapan, dan menunggu Presiden butuh waktunya kapan. Jadi, kurang lebih pada bulan Maret," tambah Dede.

BACA JUGA:Golkar Berjaya di Sumsel! Inilah Daftar Lengkap Walikota dan Bupati Terpilih di Pilkada 2024, ada Nama Joncik

BACA JUGA:Daftar Kader Gerindra Terpilih Jadi Kepala Daerah di Sumatera Selatan Hasil Pilkada 2024, Ada Wabup Musi Rawas

Tanggal Pelantikan Ideal

Ketua KPU RI, Mochammad Afifuddin, sebelumnya menyebutkan bahwa tanggal pelantikan kepala daerah terpilih paling ideal adalah setelah 13 Maret 2025. 

Hal ini merujuk pada estimasi waktu penanganan perkara di MK. "Tahapan MK-nya, idealnya memang setelah 13 Maret," ungkapnya.

ketua KPU Empat Lawang Eskan Budiman melakui Komisioner Hendra Gunawan membenarkan adanya Pengunduran jadwal pelantikan bupati dan wakil buapti Terpilih termasuk juga pelantikn Buapti dan wakial bupati terpilih diKabupaten Empat Lawang.

"Semua diundur, bukan hanya yang berperkara di MK, tapi semuanya dilantik serentak Maret," Kata Hendra.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan