Polres Lahat Ungkap Kasus Kampung Narkoba dalam Operasi Pekat Musi 2025

Polres Lahat Gelar Press Conference Ungkap Kasus Kampung Narkoba dalam Operasi Pekat Musi 2025. Foto : ismail--
REL, Lahat - Dalam rangka Operasi Pekat Musi 2025, Polres Lahat menggelar konferensi pers terkait pengungkapan kasus narkoba di wilayah hukumnya. Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Lahat, Kompol Liswan Nurhapis SH, didampingi oleh Kasat Narkoba AKP Hairuddin SH, Kasat Samapta AKP Hipni SH MH, Kasih Humas AKP Mastoni SE, dan Kasat Reskrim Iptu Redho Rizki Pratama S.Trk SIK MH. Operasi ini melibatkan 63 personel Polres Lahat serta anggota Subdenpom Lahat.
Target Operasi
Sasaran operasi ini meliputi pengguna, pemakai, penjual, dan bandar narkoba di beberapa titik yang dikenal sebagai "kampung narkoba" dalam wilayah hukum Polres Lahat. Lokasi operasi antara lain:
Kelurahan Talang Jawa Selatan, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.
Kelurahan Talang Jawa Utara, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.
BACA JUGA:KPK Tahan Dirut dan 2 Direktur ASDP
Hasil Operasi
Dalam operasi yang dilakukan, sejumlah tersangka berhasil diamankan dengan berbagai barang bukti.
TKP 1: Pinggir Jalan Letnan Marzuki, di depan Mie Gacoan.
Tersangka: Irfan Suryadi bin Dung Cik (warga Desa Batay Baru, Kecamatan Gumay Talang, Kabupaten Lahat).
Barang Bukti:
Satu paket sedang serbuk kristal putih diduga sabu.
Satu kotak rokok merk RC.
Satu potong plastik hitam.