Baterai 7.000 mAh, Chipset Gahar, Harga Rp 6 Jutaan! iQoo Neo 10 Bikin Ponsel Flagship Lain Tersipu!

iQoo Neo 10 Resmi Dirilis: Flagship Mewah dengan Harga Terjangkau, Ini Spesifikasi Gila-Gilaannya!-ist-
REL, Jakarta - Sub-merek dari Vivo, iQoo, kembali membuat gebrakan di pasar ponsel pintar dengan meluncurkan iQoo Neo 10, sebuah smartphone kelas flagship dengan harga ramah kantong.
Resmi diperkenalkan pada Senin, 26 Mei 2025, ponsel ini hadir dengan spesifikasi mumpuni yang siap menantang dominasi brand-brand besar lainnya.
Performa Gahar ala Flagship
Di sektor dapur pacu, iQoo Neo 10 menggunakan chipset Snapdragon 8s Gen 4 terbaru dari Qualcomm.
BACA JUGA:Berkomitmen untuk meraih Predikat WTP Kembali
Chip ini dibangun dengan fabrikasi 4 nanometer dan dipadukan dengan CPU Kryo, menghasilkan performa tinggi dan efisiensi daya yang optimal.
Pengguna juga disuguhkan dengan pilihan memori yang beragam, yakni 8 GB/128 GB, 12 GB/256 GB, hingga 16 GB/512 GB, menggunakan RAM jenis LPDDR5x dan penyimpanan UFS 4.1.
Baterai Jumbo & Fast Charging Kilat
Menjadi salah satu daya tarik utama, iQoo Neo 10 dibekali baterai monster 7.000 mAh.
BACA JUGA:Pemkab Muba Gelar Pelatihan Kewirausahaan Bagi Pelaku UMKM
Ditambah lagi dengan dukungan fast charging 120 watt, membuat pengisian daya hanya butuh waktu sekejap.
Kombinasi ini cocok untuk gamer maupun pengguna aktif yang sering beraktivitas di luar ruangan.
Layar Kinclong dan Kamera Andal
Dari sisi tampilan, iQoo Neo 10 membawa layar AMOLED 6,78 inci beresolusi 1,5K dengan refresh rate 144 Hz dan kecerahan maksimal hingga 5.500 nits.