Jembatan Selangis Bakal Diperbaiki
Kondisi Jembatan Selangis di Kecamatan Gumay Ulu masih belum bisa dilalui dikarenakan mengalami kerusakan. Foto : ist--
REL, Lahat - Bencana banjir dan meluapnya air sungai Selangis awal tahun lalu. Membuat oprit jembatan Selangis Kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat putus. Hampir satu tahu tahun terputus, rencananya bakal diperbaiki tahun ini.
Walaupun jembatan selangis putus namun ada jembatan lama lainnya yang berada di sebelah jembatan selangis.
Ahmad sendiri berharap, agar jalan dan jembatan selangis bisa diperbaiki. Termasuk rumput- rumput liar yang menggangu padangan bisa dibersihkan. Serta media jalan dan tiang pembatas jalan juga diperbarui.
"Pembatas jalan line jalan harus jelasm Karena sisi jalan gumay merupakan jurang. Jadi untuk antisipasi kecelakaan. Maka marka jalan harus jelas," ungkapnya.
BACA JUGA:Bakal Segera Pasang Bronjong
BACA JUGA:PAN Tertinggi Perolehan Suara DPRD Provinsi
Sementara Kepala UPTD Lahat Dinas PUBM TR Provinsi Sumsel, Parlin menjelaskan. Untuk tahun 2024, untuk ruas jalan provinsi di Kabupaten Lahat akan dilaksanakan pemeliharaan berkala. Untuk di ruas jalan muara siban - simpang mbacang dan ruas jalan simpang air dingin - batas muara enim.
"Dan proses pelaksanaan dalam tahap proses pengadaan barang/jasa/pelelangan. Termasuk jembatan selangis juga dalan proses," ungkapnya. (*)