Menang Telak Tanpa Kehadiran Elias Dolah di Lini Belakang

Elias Dolah. Foto: dok/ist--

REL, Bali - Pada pekan ke-28 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024, laga antara Bali United dan PSIS Semarang pada Jumat (8/3) malam lalu menampilkan beberapa cerita menarik.

Meskipun berhasil meraih kemenangan dengan clean sheet setelah 4 bulan lamanya sering mengalami kebobolan, keputusan Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, untuk tidak memasang Elias Dolah sejak babak pertama menjadi sorotan.

Ternyata, pelatih asal Brasil tersebut memiliki alasan tersendiri dalam mencadangkan pemain asing asal Thailand itu di sektor pertahanan Serdadu Tridatu saat menghadapi PSIS Semarang. Menurut Teco, Dolah memiliki jadwal padat bersama Timnas Thailand, yang membuatnya sering menjalani pemusatan latihan bahkan hanya satu hari jelang pertandingan.

"Dolah adalah pemain bagus di Bali United. Hanya memang dia memiliki jadwal padat bersama Timnas Thailand akhir-akhir ini. Sewaktu jeda kompetisi Liga 1 lalu, pemain lain punya waktu istirahat dan recovery, namun tidak dengan Dolah yang kadang menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Thailand. Kadang ketika kembali ke tim hanya satu hari jelang pertandingan," kata Teco.

BACA JUGA:Christian Pulisic Kembali Jadi Pahlawan AC Milan

BACA JUGA:Ajak Warga Manfaatkan Bulan Penuh Berkah

Ketidak konsistenan penampilan Dolah terutama dalam hal kebugaran fisiknya di pertandingan sering menjadi perbincangan. Untuk menjaga kebugaran pemain, terutama di sisa pekan pertandingan musim ini, tim pelatih memutuskan untuk melakukan rotasi. Hal ini terbukti saat Haudi Abdillah menggantikan peran Dolah di lini belakang, berduet dengan Ricky Fajrin.

Penampilan Abdillah dan Fajrin di lini belakang dinilai cocok untuk meredam serangan dari PSIS Semarang yang memiliki pemain cepat di depan. Apalagi, Abdillah adalah mantan kapten tim dari PSIS Semarang, sehingga keputusan tersebut terbukti tepat.

Kerja sama dan kekompakan tim dalam bertahan dan menyerang menjadi kunci kemenangan bersih yang dialami Bali United atas PSIS Semarang. Meskipun Dolah bermain pada penghujung babak kedua menggantikan Abdillah, strategi tersebut terbukti efektif.

Menjelang pertandingan berikutnya melawan Rans Nusantara FC, komposisi lini belakang Bali United masih akan dipertimbangkan dari hasil latihan terakhir sebelum pertandingan dimulai. (*)

Tag
Share