Singo Edan Bertahan di Liga 1!

DEGRADASI: Arema FC yang diambang degradasi berhasil menahan imbang Madura United dengan skor 0-0, hasil yang mengantarkan mereka lolos dari jeratan degradasi secara dramatis. -Foto: dok/ist-

REL, Malang - Drama menegangkan tersaji di Stadion Gelora Bangkalan pada hari Selasa (30/4) dalam laga pekan ke-34 Liga 1 Indonesia musim 2023/2024. 

Arema FC yang diambang degradasi berhasil menahan imbang Madura United dengan skor 0-0, hasil yang mengantarkan mereka lolos dari jeratan degradasi secara dramatis.

Singo Edan berjuang keras sepanjang pertandingan, menunjukkan tekad pantang menyerah untuk mempertahankan posisinya di kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 

Hasil imbang ini mengantarkan Arema FC ke posisi ke-15 klasemen akhir dengan raihan 38 poin, hanya selisih 3 poin dari zona degradasi.

BACA JUGA:Empat Lawang United Dominasi Turnamen Sepakbola U13

Manajer tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, mengungkapkan rasa syukur yang mendalam atas keberhasilan ini. 

"Alhamdulillah, kami masih bisa bertahan di Liga 1," ujarnya. "Ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim dan dukungan luar biasa dari suporter setia Arema FC."

Wiebie menambahkan bahwa perjalanan musim ini penuh dengan drama dan perjuangan.

"Momen dramatis ini tidak hanya terjadi hari ini, tapi sepanjang musim ini kami terus berjuang dan berjuang untuk keluar dari zona degradasi," tuturnya.

BACA JUGA:Mantan Presiden Asosiasi Sepak Bola China Dihukum Penjara Seumur Hidup

Kegembiraan atas lolosnya Arema FC dari degradasi juga dibagikan oleh pelatih Widodo Cahyono Putro. "Bersyukur atas hasil ini.

Ini semua berkat kerja keras semua pihak yang mendukung Arema FC," ungkapnya.

Kapten tim Johan Ahmat Farizi pun tak bisa menyembunyikan rasa syukurnya.

"Alhamdulillah, dengan perjuangan kita semua, kita bisa bertahan di Liga 1 musim depan," ucapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan