Jajan Receh tapi Soal Rasa Nggak Recehan,Cilok Mang Dut.

Cilok mangdut-Documen.Rel-

REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID -Mari kita simak jajanan berikut ini, yang mungkin sering terdengar di telinga Anda atau cukup dikenal di kalangan masyarakat: cilok.

Cilok merupakan jajanan yang berasal dari Sunda, tepatnya Bandung. Jajanan ini memiliki cita rasa pedas dan tekstur yang kenyal, membuatnya banyak diminati dan disukai masyarakat.

BACA JUGA:Waspadai Burnout Syndrome Akibat Stres Pekerjaan

Salah satu penjual cilok yang terkenal adalah Cilok Mang Dut. Berlokasi di Monumen Tugu Kapaten Empat Lawang, Kota Tebing Tinggi, Cilok Mang Dut menjual dua jenis cilok: cilok biasa dan cilok mercon.

Cilok mercon memiliki isian daging dan cita rasa yang sangat pedas.Postur makanan yang kenyal membuat Cilok Mang Dut banyak diminati masyarakat karena selain memiliki cita rasa yang lezat, juga dibanderol dengan harga terjangkau, mulai dari Rp2.000 hingga Rp10.000. 

BACA JUGA:Grand Final Bujang Gadis Empat Lawang Tahun 2024 Berlangsung Meriah

Meskipun harganya murah, soal rasa cilok ini tidak recehan. Cilok Mang Dut biasanya buka pada pukul 14:30 dan tutup sekitar pukul 17:30.

Dalam jangka waktu tersebut, cilok Mang Dut sering kali habis terjual, menunjukkan betapa populernya jajanan ini di kalangan masyarakat Empat Lawang. Bagi Anda yang belum mencoba, mungkin ini patut dicoba.(*)

 

 

Tag
Share