Tingkatkan Sinergi dan Edukasi Anti-Korupsi

LATIH: Acara pelatihan bersama Diskominfo Kabupaten/Kota se-Sumatera Selatan dan Diskusi Bersama Media Lokal di Hotel Swarna Dwipa, Kamis (30/5/2024). Foto: dok/ist--

REL, Palembang - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Selatan, Ir. S. A. Supriono, membuka secara resmi Pelatihan Bersama Diskominfo Kabupaten/Kota se-Sumatera Selatan dan Diskusi Bersama Media Lokal di Hotel Swarna Dwipa, Kamis (30/5/2024). 

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Selatan (Diskominfo Sumsel) dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI.

Dalam sambutannya, Sekda Sumsel mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini yang bertujuan untuk meningkatkan hubungan yang baik antar lembaga, khususnya dalam memberikan informasi kepada masyarakat. 

Ia menekankan pentingnya menghasilkan konten-konten menarik dan berkualitas, termasuk teks, gambar, video, media sosial, dan materi publikasi kelembagaan lainnya, untuk menyampaikan informasi yang efektif kepada masyarakat.

BACA JUGA:Mahasiswa UMP Diduga Plagiat Skripsi Alumni Unsri

BACA JUGA:Pemkot Pagaralam Raih Predikat WTP

"Edukasi tentang anti korupsi sudah dilakukan sejak pendidikan dini. Adanya edukasi melalui konten-konten menarik di media sosial juga dapat mengedukasi masyarakat secara luas termasuk bagi yang gaptek," ujar Sekda Sumsel.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kolaborasi dan memperkuat sinergi antar lembaga pemerintah, media massa, organisasi non-pemerintah, lembaga pendidikan, dan lainnya dalam rangka mendukung terwujudnya transparansi, partisipasi publik, dan penyelenggaraan pemerintahan yang baik melalui pemanfaatan media digital dan diseminasi tanpa hoaks.

Sementara itu, Karo Humas KPK RI, Yuyuk Andriyati Iskak, menyampaikan apresiasi kepada Pemprov Sumsel melalui Diskominfo Sumsel atas jalinan kolaborasi yang baik dengan KPK RI dalam pelaksanaan kegiatan ini.

"Kegiatan ini telah dimulai dengan pelatihan bersama Diskominfo se-Sumsel. Banyak ide-ide yang disampaikan dengan antusias peserta yang sangat baik. Kemudian pada acara media briefing kami mengundang teman-teman media, kami ingin memberikan informasi lebih dalam bagaimana modus tindak pidana korupsi yang ditangani KPK," jelas Yuyuk.

Melalui kegiatan ini, diharapkan rekan-rekan di daerah dapat memperkuat kompetensinya dalam menulis berita-berita tentang korupsi. Yuyuk juga mengungkapkan rasa terima kasih atas partisipasi dan antusias semua pihak sebagai mitra KPK bersama dalam memelihara nilai anti korupsi dengan pelayanan publik yang lebih baik.

Kegiatan ini diakhiri dengan penandatanganan kerjasama bersama antara Diskominfo Sumsel dan KPK RI dalam rangka meningkatkan koordinasi bersama dan diseminasi dan publikasi materi anti-korupsi sebagai upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi di wilayah Sumsel melalui edukasi pemberantasan korupsi, pertukaran data/informasi, dan produksi bersama materi dan publikasi. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan