Mau Keliling Wisata di Bangka Belitung, Ada Angkutan KSPN DAMRI Temani Perjalanan, Begini Rincinya..!

Transportasi Wisata di Bangka Belitung.-Doc.Rel-

2. Tanjung Pandan-Membalong PP

Dari Kantor Pemasaran DAMRI Belitung, bus berangkat pada pukul 06.00 dan 11.00 WIB, serta dari Teluk Gembira pada pukul 08.00 dan 13.00 WIB. Rute perjalanan mencakup Tugu Batu Satam-Air Raya-Air Mali-Air Mirah-Kepang-Membalong-Pantai Teluk Gembira. Tarif yang dikenakan sebesar Rp22.000 per penumpang.

BACA JUGA:Malaysia Tim Terbaik di ASEAN pada Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pohan juga menekankan bahwa layanan ini tidak hanya sekadar mengantar wisatawan langsung ke pantai-pantai terkenal seperti Tanjung Berikat dan Teluk Gembira, tetapi juga menyediakan kesempatan untuk menjelajahi destinasi wisata lainnya di sepanjang perjalanan. "Misalnya, rute Pangkal Pinang-Tanjung Berikat PP melewati Desa Wisata Namang yang terkenal dengan Madu Pelawan dan Jamur Pelawan," jelasnya.

Dalam hal pembayaran, DAMRI menyediakan kemudahan dengan menerima pembayaran non-tunai melalui QRIS, Emoney, Kartu Debit, maupun Kartu Kredit di semua titik keberangkatan. 

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi wisatawan dalam merencanakan perjalanan mereka.

Penggunaan teknologi dan sistem pembayaran cashless ini juga merupakan bagian dari komitmen DAMRI dalam beradaptasi dengan perkembangan terkini di sektor transportasi. 

"DAMRI bangga dapat berperan dalam memperkenalkan keindahan alam dan potensi pariwisata Bangka Belitung kepada masyarakat luas. Kami mengundang semua orang untuk menjelajahi keindahan pulau-pulau ini bersama kami," pungkas Pohan.

BACA JUGA:Menelusuri Keindahan Spiritual: 3 Wisata Religi di Bangka Belitung

Upaya DAMRI dalam menyediakan layanan transportasi KSPN di Bangka Belitung tidak hanya diharapkan mampu meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, tetapi juga mendukung ekonomi lokal serta menjaga kelestarian lingkungan. 

Dengan demikian, langkah ini diharapkan dapat menjadi dorongan positif bagi pengembangan pariwisata Indonesia ke depan.(*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan