Redakan Panas Dalam dengan Obat Alami dan Herbal

Ilustrasi--

Langkah pertama untuk mengobati panas dalam adalah mengenali apa penyebab munculnya gejala-gejala yang Anda alami. 

Dengan begitu, Anda dapat mengetahui pengobatan seperti apa yang paling tepat untuk kondisi tersebut. 

Lebih jelasnya, simak berbagai pilihan obat panas dalam alami dari bahan herbal berikut ini. 

1. Kumur air garam

Berkumur dengan larutan garam bisa membantu meredakan sakit tenggorokan dan sariawan. Caranya, siapkan segelas air putih hangat dan campurkan dengan satu sendok teh garam. 

Untuk mengobati sakit tenggorokan, berkumurlah sambil mendongak. Sementara untuk mengusir sariawan, Anda bisa berkumur tepat di area yang sakit. 

Anda bisa berkumur selama 20 sampai 30 detik lalu buang airnya, jangan ditelan. Ulangi berkumur air garam setiap beberapa jam sekali untuk hasil yang efektif.

2. Ampas teh celup

Atasi sariawan dengan mengompres bagian yang sakit atau luka menggunakan kantong teh celup yang sudah Anda seduh. 

Daun teh bermanfaat sebagai obat panas dalam alami dari bahan herbal untuk melawan peradangan sekaligus meredakan nyeri. 

Kompres sariawan selama 15 sampai 20 menit kira-kira sebanyak tiga kali sehari. 

3. Banyak minum air putih

Beberapa gejala panas dalam, seperti tenggorokan kering dan bibir pecah-pecah, bisa diakibatkan oleh dehidrasi. Maka dari itu, pastikan Anda cukup minum air putih. 

Untuk menggantikan cairan yang hilang, usahakan untuk minum paling tidak 2 liter (L) atau sekitar sepuluh gelas air dalam sehari.

4. Madu 

Tag
Share