Rancak Bana, Ini Keindahan Destinasi Andalan Parawisata di Minangkabau

Istimewa --

BACA JUGA:Ini Wisata Uji Nyali di Raja Ampat, Salahsatunya Snorkeling dengan Hiu Paus

Ngarai identik dengan sesuatu yang dalam seperti jurang. Namun Ngarai Sianok tidak mengerikan seperti yang dipikiran. 

Ngarai Sianok terletak di kota Bukittinggi yang letaknya tidak jauh dari pusat kota. Pengunjung dapat melihat langsung pemandangan dari atas bukit yang mengarah pada lembah Ngarai Sianok ini. 

Memandang tebing yang yang berbaris dan lika – liku rawa dibawahnya dengan keindahan pemandangan gunung – gunung yang mengelilingi ngarai ini.

 Jam Gadang, Bukittinggi

BACA JUGA:Bikin Seger Otak dan Otot, Ini 6 Destinasi Wisata Papua Nugini Terpopuler dan Lagi Hits

Jam Gadang menjadi ikon dari kota yang termasuk dingin di Sumatera Barat, yakni kota Bukittinggi. 

Sesuai dengan namanya, ditempat ini benar – benar terdapat sebuah tugu yang cukup tinggi dan juga sebuah jam yang akurat dengan gonjongan yang menjadi ciri khas Sumatera Barat diatasnya. 

Pasalnya, para wisatawan mengatakan bahwa kalau belum pernah ke Jam Gadang, berarti belum sampai ke Padang. Begitulah istilah dari wisatawan yang sudah berkunjung. 

Istilah Padang memiliki arti keseluruhan untuk setiap daerah di Sumatera Barat.

BACA JUGA:17 Rekomendasi Wisata di Malang yang Wajib Dikunjungi, Berikut Nama-namanya!

 Istana Pagaruyuang

Istana Pagaruyuang merupakan sebuah rumah adat yang dulunya dibangun untuk kediaman rajo di Minangkabau. 

Dinamakan Pagaruyuang karena lokasi di rumah adat dikelilingi oleh pagar yang terbuat dari ruyung kayu dari batang karambia. Pagaruyuang hingga saat ini masih ramai dikunjungi karna memiliki ciri khas yang unik. 

Didalamnya terdapat peninggalan – peninggalan sejarah kerajaan yang kondisi dari peninggalan tersebut masih terawat dan jaga dengan baik oleh pengurus istana.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan