8 Jenis Lalapan Sehat agar Makanan Lebih Segar dan Bernutrisi

Ilustrasi--

Kemangi merupakan sumber vitamin K yang bermanfaat untuk memperkuat tulang dan gigi.

Daun kemangi juga kaya akan antioksidan yang membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Senyawa dalam daun kemangi, seperti eugenol, memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh.

3. Mentimun

Mentimun adalah sayuran yang sering digunakan dalam salad, sandwich, lalapan, dan berbagai hidangan lainnya.

Mentimun memiliki kandungan air yang tinggi, sehingga memberikan efek menyegarkan dan menghidrasi tubuh.

Mentimun rendah kalori tetapi kaya akan zat gizi penting, terutama jika dimakan dengan kulitnya. 

Kandungan kalium dan magnesium dalam mentimun juga membantu mengatur tekanan darah dan mendukung kesehatan jantung.

4. Tomat

Tomat merupakan sayuran yang sering dijadikan lalapan pendamping makanan berat. 

Selain lalapan, tomat sering digunakan untuk campuran salad sayur, saus, sup, dan sambal. Tomat memiliki rasa yang manis dan asam, serta kaya serat, vitamin C, kalium, folat, dan masih banyak lagi.

Likopen yang memberikan warna merah cerah dalam tomat menurunkan risiko penyakit jantung dengan mengurangi kadar kolesterol LDL dan meningkatkan fungsi pembuluh darah.

Vitamin A dalam tomat, terutama dalam bentuk beta-karoten, membantu menjaga penglihatan yang baik dan mencegah degenerasi makula.

5. Kubis

Sayuran yang sering dijadikan lalapan selanjutnya yaitu kol atau kubis. Kubis sering dijadikan pilihan sayur karena teksturnya yang renyah serta rasanya yang lezat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan