Kapolres Musi Rawas Terobos Kebiasaan: Tes Urine di Toilet Ruang Kerja untuk Jamin Keakuratan Hasil

Kapolres Musi Rawas Terobos Kebiasaan: Tes Urine di Toilet Ruang Kerja untuk Jamin Keakuratan Hasil-(Poto,: pad/dok polisi)-

RAKYATEMPATLAWANG.BACAKORAN.CO – Dalam upaya meningkatkan disiplin personel dan memberikan pelayanan yang optimal, Polres Musi Rawas (Mura) melaksanakan pemeriksaan sikap tampang serta tes urine bagi ratusan personel pada pukul 07.30 WIB, Rabu (31/7/2024). 

Ada hal yang menarik dalam pelaksanaan tes urine kali ini. Untuk memastikan keakuratan hasil dan mencegah rekayasa, tes urine dilakukan di toilet ruang kerja Kapolres Mura, sebuah langkah yang belum pernah dilakukan sebelumnya.

BACA JUGA:Jaga Situasi Kondusif, Lapas Pagar Alam Lakukan Razia dan Tes Urine, Ini Hasil Temuanya!

BACA JUGA:Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Laksanakan Tes Urine untuk Syarat Pembebasa

Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi, SH, SIK, MH, bersama Wakapolres, Kompol M Harsono, SH, serta para pejabat utama Polres Mura. Kapolres menjelaskan bahwa pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan kinerja yang baik, disiplin yang tinggi, dan menjadi contoh bagi masyarakat dalam mencegah penyalahgunaan narkotika.

Kapolres menyatakan, "Hari ini saya mengumpulkan ratusan personel Polres Mura dan personel polsek jajaran untuk dilakukan pemeriksaan sikap tampang dan tes urine. Ini penting untuk mendukung pelayanan yang baik serta meningkatkan disiplin personel."

Kapolres juga menekankan pentingnya mematuhi aturan dan perintah, baik yang kecil maupun yang besar. "Terutama bagi personel muda, diharapkan menjaga sikap, tampang, dan karakter karena kalian adalah ujung tombak kedinasan. Pelaksanaan tugas yang baik akan menghasilkan hasil yang baik," tambahnya.

BACA JUGA:Razia Rutin dan Tes Urine,Langkah Lapas Kelas III Pagar Alam dalam Deteksi Dini Gangguan Kamtib

BACA JUGA:Pegawai Lapas Empat Lawang Lakukan Tes Urine

BACA JUGA:Giat Gaktiblin dan Tes Urine Mendadak Personil

Dalam pelaksanaan pemeriksaan, beberapa personel masih ditemukan melakukan pelanggaran seperti penampilan kurang rapi, yang kemudian diberikan sanksi berupa pemotongan rambut. Namun, Kapolres menegaskan bahwa semua hasil tes urine adalah negatif.

Kapolres juga menekankan pentingnya kerapian dan sikap sebagai aparat kepolisian, karena hal ini mencerminkan citra Polri di masyarakat. "Saya menekankan kepada seluruh personel untuk menjaga kerapian dan sikap. Saya tidak ragu memberikan sanksi atau teguran kepada personel yang tidak mematuhi aturan, terutama jika terlibat dalam penyalahgunaan narkoba," tegasnya. 

Tag
Share