BPIP dan Pemkab Klaten Luncurkan Program Laraskumda untuk Penguatan Nilai Pancasila

Foto: BPIP dan Pemkab Klaten Luncurkan Program Laraskumda-Istimewa-

RAKYATEMPATLAWANG – Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten secara resmi meluncurkan program penyelarasan produk hukum daerah, yang dikenal dengan nama Laraskumda.

pada Minggu (11/8/2024) di Pendapa Ageng Kabupaten Klaten. Program ini bertujuan untuk memastikan bahwa nilai-nilai Pancasila diterapkan dalam pembentukan produk hukum di Kabupaten Klaten.

Peluncuran program ini ditandai dengan pemukulan gong dan penandatanganan nota kesepahaman antara BPIP dan Pemkab Klaten, yang diwakili oleh Sekda Klaten, Jajang Prihono.

Dalam sambutannya, Jajang Prihono mengungkapkan harapannya agar Laraskumda dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik, transparansi, akuntabilitas, serta keadilan dalam penyusunan produk hukum daerah yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Saksikan Gladi Kotor Upacara HUT RI di IKN

BACA JUGA:Format Baru SIM Indonesia: Dilengkapi Bahasa Inggris, Dikenali di Luar Negeri

"Saya berharap, dengan adanya kerja sama ini, Kabupaten Klaten dapat semakin bersinergi dalam membina ideologi Pancasila sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing pihak, sehingga terwujudlah pemerintahan daerah yang berdasarkan nilai-nilai Pancasila," ujar Jajang.

Plt. Deputi Bidang Hukum, Advokasi, dan Pengawasan Regulasi BPIP, Adhianti, menegaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya pengarusutamaan Pancasila dalam penyusunan peraturan daerah.

 Ia berharap, program ini dapat menjadi contoh penerapan nilai-nilai ideologi Pancasila yang dapat diikuti oleh masyarakat di Kabupaten Klaten.

BACA JUGA:Format Baru SIM Indonesia: Dilengkapi Bahasa Inggris, Dikenali di Luar Negeri

BACA JUGA:Nomor SIM Sekarang Menggunakan NIK KTP, Sudah Berlaku Sejak Juli 2024

Selain peluncuran Laraskumda, acara ini juga ditandai dengan pelepasan ratusan mahasiswa Universitas Diponegoro (Undip) Semarang yang akan mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di wilayah Kabupaten Klaten. 

Mahasiswa ini diharapkan dapat menjadi duta dalam menyebarkan nilai-nilai ideologi Pancasila di tengah masyarakat. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan