BRI Raih Penghargaan Human Capital, Tingkatkan Dukungan untuk UMKM di Palembang
Doc/Foto/Ist--
REL,BACAKORAN.CO - Bank Rakyat Indonesia (BRI) kembali menunjukkan komitmennya dalam mengembangkan human capital dengan meraih penghargaan di bidang Human Capital melalui ajang Indonesia Human Capital Award (IHCA) 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Direktur Human Capital BRI, Agus Winardono, sebagai bentuk pengakuan menuju langkah BRI dalam mempersiapkan lingkungan kerja yang nyaman dan produktif, serta melahirkan talenta terbaik.
BACA JUGA:Nikmati Sensasi Misoa Kuah: Resep Viral yang Harus Anda Coba!
BACA JUGA:Makanan Nusantara dengan Harga Bersahabat: Temukan di Sudiono House!
Direktur Human Capital BRI, Agus Winardono, menyampaikan bahwa penghargaan ini sejalan dengan visi BRI menjadi “The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia & Champion of Financial Inclusion” dengan terus mengimplementasikan Respectful Workplace Policy (RWP) untuk mendukung aspek Environmental, Social & Governance ( ESG). “BRI terus mempersiapkan talenta terbaik dan menyediakan lingkungan kerja yang nyaman dan produktif,” ujar Agus Winardono.
Selain fokus pada pengembangan sumber daya manusia, BRI juga berkomitmen mendukung pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia, khususnya di wilayah Palembang. BRI menyediakan layanan ATM dan CRM di berbagai titik strategi, termasuk di Pengadilan Negeri Palembang, Kodam II Sriwijaya, Unit BRI Cinde, KCP BRI Iskandar, KCP BRI Sudirman, KCP BRI Pasar 16 Ilir, dan CRM Palembang Icon, untuk mempermudah akses transaksi nasabah.
BACA JUGA:Kemudahan Transaksi Anggota Polres Lahat Melalui Sistem Payroll BRI
BACA JUGA:BRI Menjadi Bank dengan Nasabah Terbanyak dan Jaringan Terluas di Indonesia
BRI juga memiliki berbagai program khusus bagi UMKM yang bertujuan untuk meningkatkan daya saing dan kapasitas bisnis, di antaranya:
1. Kredit Usaha Rakyat (KUR): Program pinjaman dengan bunga rendah untuk membantu UMKM memperluas usahanya. BRI merupakan bank penyalur KUR terbesar di Indonesia.
2. Klaster Usaha “Klasterku Hidupku”: menyediakan pendampingan dan pelatihan bagi UMKM dalam berbagai industri, termasuk pengolahan hasil pertanian, untuk meningkatkan daya saing.
3. Program Digitalisasi UMKM: BRI membantu UMKM dalam menerapkan teknologi untuk pemasaran dan operasional usaha, melalui pelatihan digital serta dukungan aplikasi dan platform online.
BACA JUGA:Inovasi BRI dalam Sektor Finansial: Digitalisasi, AI, dan Inklusi Keuangan untuk Masyarakat
BACA JUGA:Kabar Baik! Begini Cara Mudah Ajukan KUR BRI Secara Online untuk UMKM
4. Program Pemberdayaan UMKM: Memberikan pelatihan dan workshop dalam pengembangan produk, pemasaran, serta manajemen usaha, untuk membantu UMKM tumbuh dan naik kelas.