Wanita Ngamuk di Rumah Sakit: Keluarga Diduga Ditembak, Viral di Medsos

Sebuah video live streaming di media sosial (Medsos) menampilkan seorang wanita yang meminta untuk melihat keluarganya yang diduga ditembak hingga 5 liang.--

RAKYATEMPATLAWANG- Sebuah video live streaming di media sosial (Medsos) menampilkan seorang wanita yang meminta untuk melihat keluarganya yang diduga ditembak hingga 5 liang.

Video live streaming tersebut diunggah melalui akun Facebook milik Rita Diana.

BACA JUGA:Sadis, Wanita di Muba Potong ‘Burung’ Suami Saat Tertidur Lelap

Dari rekaman video pada Rabu, 17 April 2024, diperkirakan pengambilan video dilakukan di kamar mayat Rumah Sakit Siti Aisyah Kota Lubuklinggau.

Dalam video tersebut, seorang wanita memegang ponsel sambil meminta kepada oknum polisi agar diperbolehkan melihat keluarganya yang diduga ditembak.

BACA JUGA:Oknum Polisi Tembak Debt Collector Serahkan Diri ke Propam

Meskipun wanita tersebut bersikeras untuk melihat keluarganya, kondisi ruangan dijaga ketat oleh anggota polisi berseragam.

Wanita tersebut menyampaikan, "Dari malam tadi kamu tidak memberi tahu kalau itu yang meninggal berada di sini."

BACA JUGA:Oknum Polisi Tembak Debt Collector

Namun pihak polisi tetap menegaskan bahwa "Belum boleh," namun wanita tersebut tetap bersikeras untuk melihat keluarganya yang diduga berada dalam ruangan yang ditembak.

Dengan suara keras, wanita tersebut berkata, "Alasan mengapa tidak boleh? Kami ingin melihatnya sejak malam tadi, kami tidak bisa menunggu."

BACA JUGA:Debt Collector di Palembang di Tembak dan di Tusuk oleh Oknum Polisi Berpangkat Aiptu

Ibu tersebut juga menyebutkan, "Keluarga kami yang meninggal, kami ingin melihatnya sekarang."

Ia juga menegaskan, "Jika mereka dibuang, pasti kita akan membawanya kembali."

Tag
Share