H Jamak Udin Ketua GRIB Jaya Kota Palembang 2024 - 2028

Istimewa --

REL, Palembang - Pengukuhan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GRIB Jaya Kota Palembang H Jamak Udin SH MH periode 2024 - 2028, di Jalan Tasik, Rumah Dinas Walikota Palembang, Kambang Iwak, Palembang, Jumat (24/5/2024).

Kegiatan ini dihadiri ribuan tamu yang hadir, Ketua dan anggota DPC GRIB Jaya Se- Kota Palembang dan DPD GRIB Jaya Se- Sumatera Selatan, hadir pula ditengah - tengah Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa, Ketua DPRD Kota Palembang, Zainal Abidin, tokoh masyarakat, ulama, dan lainnya.

Pj Walikota Ratu Dewa dalam sambutannya mengatakan, GRIB Jaya bisa berkonsolidasi bersama pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bukan hanya di tingkat Kecamatan namun ditingkat Kelurahan dalam rangka membangun di wilayah masing - masing.

"Sehingga, keberadaan GRIB Jaya ini benar - benar bisa di rasakan ditingkat akar hukum. Kita juga membuka selebar - selebarnya untuk bersinergi bersama dengan Pemkot Palembang, namun juga bersinergi dengan ormas, maupun stackholder lainya," kata Ratu Dewa.

BACA JUGA:Efek Gas 3 Kg di Pagar Alam Langka, 4 Agen Gas hingga Wali Kota dan Gubernur Sumsel Digugat ke Pengadilan

Menurut Ratu Dewa mengatakan sesuai dengan namanya Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) benar - benar mewujudkan gerakan. "Sehingga tingkat keterasaan diorganisasi GRIB Jaya ini benar - benar dirasakan oleh para anggotanya, seperti berbagi kebersamaan, Kekeluargaan, maupun nilai - niai sosial bagi warga Kota Palembang dan juga warga di wilayahnya masing-masing," ungkapnya.

Selain itu, sambung Ratu Dewa menuturkan semoga kehadiran GRIB Jaya ini bisa dan dapat menciptakan suasana yang kondusif. "Kita saling membantu, disana ada TNI, Polri, sehingga bisa berkolaborasi untuk menciptakan suasana aman, tertib, dan damai di Kota Palembang," tutupnya sembari mengucapkan selamat dan sukses untuk GRIB Jaya.

Ditempat sama Ketua DPRD Kota Palembang, Zainal Abidin mengatakan berharap segera berkoordinasi dan berkolaborasi. Apalagi dijelaskan tadi ada pembentukan di 18 Kecamatan dan mungkin sampai di tingkat Kelurahan. 

"Yang terpenting dengan terbentuknya GRIB Jaya ini bisa bermanfaat untuk masyarakat Kota Palembang khususnya dan Sumatera Selatan pada umumnya," ujarnya.

BACA JUGA:Disdikbud OKU Timur Benarkan Bus Bawa Rombongan Study Tour SDN 1 Harisan Jaya Kecelakaan di OKI

Sementara itu, Ketua DPC GRIB Jaya Kota Palembang, H Jamak Udin SH MH mengatakan kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kota Palembang yang telah mensupport dan memfasilitasi kegiatan pengukuhan atau pelantikan hari ini.

"Kedepannya GRIB Jaya Kota Palembang siap mendukung program - program pemerintah baik jangka pendek maupun jangka panjang, dan juga bersinergi," katanya.

Jamak menjelaskan dalam waktu dekat akan mengukuhkan PAC di 18 Kecamatan dan ranting 107 Kelurahan, "Organisasi ini bermitra dengan Pemerintah, kita selalu mensupport kegiatan Pemerintah untuk menciptakan aman, tertib, damai di Kota Palembang ini," ungkapnya.

Lanjutnya, terutama membantu kegiatan Pemilu Daerah yang tidak lama lagi dengan siap dilibatkan untuk pengamanan. "Kami siap dilibatkan untuk pengamanan untuk Pemilukada 2024 - 2029, kita satu komando tetap solid supaya ke depan kami tetap kompak anggota 1000 - 1500 di Kota Palembang ini hingga target 3000 anggota GRIB Jaya Kota Palembang," pungkasnya.(*)

Tag
Share