Resmi, PBB Usung Berlian Maju Pilkada Lahat
Ketua DPC PBB Kabupaten Lahat, Ismail menyerahkan formulir B1-KWK kepada Bakal Calon Bupati Lahat Hj Lidyawati. Foto : ist--
REL, Lahat - Bertempat di Desa Tanjung Baru, kediaman H. Cik Ujang dan Hj. Lidyawati, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat, Partai Bulan Bintang (PBB) secara resmi menyerahkan berkas B1KWK guna mengusung pasangan Berlian (Hj. Lidyawati Cik Ujang dan H. Haryanto) sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lahat periode 2025-2030.
Ketua DPC PBB Kabupaten Lahat, Ismail, didampingi Ketua DPD PBB Provinsi Sumatera Selatan serta Sekretaris PBB, menjelaskan dalam kunjungannya bahwa partai secara resmi mendukung pasangan Berlian.
"B1KWK telah diberikan kepada pasangan Berlian. Secara otomatis, dari tingkat pusat hingga ranting, kami siap mendukung dan memenangkan pasangan Berlian," ujar Ismail.
Hj. Lidyawati Cik Ujang, yang menerima berkas tersebut, menyampaikan rasa syukur dan optimisme. "Alhamdulillah, kami malam ini dikunjungi dan diberikan B1KWK oleh Partai PBB untuk maju di Pilkada tahun 2025-2030. Harapan kami, pasangan Berlian bisa menang di Pilkada guna melanjutkan kesinambungan pembangunan Lahat Bercahaya beserta program unggulan kami ke depan," kata Hj. Lidyawati.
BACA JUGA:Tambah Wawasan Operator Siwak
BACA JUGA:Tingkatkan Efektivitas dan Efisiensi Birokrasi
Dalam acara tersebut, turut hadir calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan untuk periode 2025-2030, H. Cik Ujang, yang memberikan dukungannya secara langsung. "Kami siap untuk maju dan berjuang demi kemajuan Kabupaten Lahat," tambah Hj. Lidyawati.
Penyerahan berkas B1KWK ini menandai komitmen kuat PBB untuk mendukung pasangan Berlian dalam pemilihan mendatang. Dukungan penuh dari seluruh struktur partai diharapkan dapat membawa kemenangan bagi pasangan ini, sehingga mereka bisa merealisasikan visi dan misi mereka untuk membangun Kabupaten Lahat yang lebih baik.
Dengan persiapan yang matang dan dukungan dari berbagai pihak, pasangan Berlian optimis menghadapi Pilkada 2025-2030. Mereka berkomitmen untuk membawa perubahan positif dan melanjutkan berbagai program pembangunan yang telah berjalan, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lahat. (sm)