Sekda Sumsel Lepas Kafilah MTQ ke Samarinda

Sabtu 07 Sep 2024 - 22:00 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

REL, Palembang - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Selatan, Drs. H. Edward Candra, MH, secara resmi melepas keberangkatan Kafilah Provinsi Sumsel menuju Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, guna mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Nasional XXX, Jumat (6/09/2024).

Ajang MTQ Nasional XXX akan berlangsung di Samarinda dari tanggal 6 hingga 16 September 2024, mempertemukan peserta dari seluruh Indonesia.

Kafilah Sumsel diharapkan mampu tampil maksimal dalam kompetisi ini, membawa nama baik daerah dan mengukir prestasi di tingkat nasional.

Dalam sambutannya, Edward Candra menekankan pentingnya meluruskan niat untuk berkompetisi karena Allah SWT. 

BACA JUGA:Sampaikan Jawaban Eksekutif di Rapat Paripurna Dewan

BACA JUGA:PT KAI Divre III Tertibkan Aset Tanah dan Bangunan

“Jaga nama baik Sumsel dan berikan yang terbaik dalam ajang ini,” ujar Sekda.

Ia juga memberikan motivasi kepada seluruh kafilah Sumsel, berharap agar mereka dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan meraih prestasi yang membanggakan.

“Kita semua berharap kafilah Sumsel bisa mengharumkan nama daerah di tingkat nasional. Tampil dengan semangat tinggi dan jaga sportifitas,” tambah Edward Candra.

Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah, Kafilah Sumsel siap berjuang membawa pulang prestasi dari MTQ Nasional XXX yang diadakan di Kalimantan Timur. 

Kompetisi ini menjadi ajang pembuktian kemampuan dalam tilawatil Qur'an serta pengamalan nilai-nilai Islam yang luhur. (*)

Kategori :

Terkait

Kamis 19 Sep 2024 - 21:56 WIB

Sebanyak 47 Pejabat Fungsional Dilantik

Senin 09 Sep 2024 - 22:46 WIB

Kontingen Sumsel Raih Tiga Medali

Sabtu 07 Sep 2024 - 22:00 WIB

Dukung Kirana Pramudita Sanjaya