Mauro Zijlstra Optimis: Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Siap Bawa Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia 2026

Sabtu 14 Sep 2024 - 07:39 WIB
Reporter : Edo
Editor : Edo

REL,BACAKORAN.CO – Mauro Zijlstra, striker muda keturunan Indonesia yang tengah diurus PSSI untuk bergabung dengan Timnas Indonesia, menyoroti kehadiran dua pemain keturunan asal Belanda, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, yang diproyeksikan segera memperkuat skuad Garuda.

Kedua pemain ini diharapkan sudah bisa tampil dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di mana Indonesia akan menghadapi Bahrain dan China.

Zijlstra sangat optimistis, terutama dengan kehadiran Hilgers, yang menurutnya akan menjadi tambahan signifikan bagi lini tengah Indonesia.

BACA JUGA:Momen Bersejarah! Jay Idzes Tantang AC Milan di San Siro, Siap Bawa Venezia Bangkit

BACA JUGA:Liverpool Siap Hadapi Rangkaian Laga

"Terutama Hilgers adalah tambahan pemain kelas atas untuk skuad Indonesia. Dia starter di setiap pertandingan FC Twente dan bahkan mencetak gol di Kualifikasi Liga Champions melawan Salzburg," ujar Zijlstra seperti dilansir dari BolaSport.com.

Zijlstra juga menyoroti antusiasme besar di Indonesia terhadap kehadiran pemain keturunan Belanda ini. Menurutnya, Hilgers menjadi pusat perhatian, terutama di media, dan ini memberikan dorongan positif bagi tim.

"Ketika Anda berada di Indonesia, Anda melihat kegilaan seperti apa yang dibawanya. Terutama di media, semuanya meledak ketika Hilgers datang," lanjutnya.

BACA JUGA:12 Cara Menurunkan Tekanan Darah Tinggi yang Ampuh

BACA JUGA:Desa Karang Cahya Berhasil Kurangi Kerawanan Pangan

Pemain Volendam U-21 ini optimistis bahwa kehadiran para pemain keturunan, termasuk dirinya, akan memberikan dampak signifikan pada performa Timnas Indonesia, yang sudah menunjukkan hasil positif dalam beberapa laga terakhir. Indonesia berhasil menahan imbang Arab Saudi 1-1 dan Australia 0-0 dalam laga persahabatan sebelumnya.

"Saya pikir peluang lolos ke Piala Dunia cukup besar. Semakin banyak pemain baru bergabung, dan para pemain dari Belanda juga memberikan dampak besar pada tim ini. Hasil melawan Arab Saudi dan Australia menunjukkan bahwa masa depan Timnas Indonesia cerah," tutupnya.

Dengan semakin banyaknya pemain berkualitas yang bergabung, Zijlstra yakin Indonesia akan semakin diperhitungkan di kancah sepak bola Asia dan internasional.(*)

 

 

Kategori :

Terkini

Selasa 03 Dec 2024 - 22:53 WIB

Pj Bupati Lahat Apresiasi Nakes

Selasa 03 Dec 2024 - 22:50 WIB

Kapolres Lahat Ajak Masyarakat Bersatu

Selasa 03 Dec 2024 - 22:41 WIB

Unggul di Gran Gala del Calcio