Dwi Kam, Pendatang Baru di Daftar 10 Orang Terkaya Indonesia
REL, Jakarta - Dunia bisnis dan investasi Indonesia kembali digemparkan dengan kehadiran nama baru dalam jajaran 10 besar orang terkaya di tanah air.
Di usianya yang telah mencapai 90-an, Dewi Kam berhasil mencuri perhatian dengan masuk ke daftar elite tersebut berkat kenaikan pesat kekayaannya.
Menurut data terbaru dari Forbes Real Time Billionaires yang dirilis pada April 2023, Dewi Kam menempati posisi kedelapan dengan nilai kekayaan mencapai US$4,7 miliar atau sekitar Rp69,5 triliun.
Kekayaan ini terutama diperoleh dari kepemilikan sahamnya di PT Bayan Resources Tbk, sebuah perusahaan batu bara besar di Indonesia. Kenaikan drastis harga saham perusahaan ini yang melonjak hingga tiga kali lipat pada tahun 2022 menjadi faktor utama yang membuat kekayaan Dewi Kam bertambah hampir dua kali lipat.
BACA JUGA:Erick Thohir: Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Masih Terbuka
Dewi Kam memiliki saham minoritas di Bayan Resources sebesar 10%, dan lonjakan nilai saham ini telah memberinya keuntungan besar dalam waktu singkat.
Terlebih lagi, posisinya sebagai pengusaha yang aktif dalam bisnis di Hong Kong dan China turut berperan dalam menambah diversifikasi aset dan stabilitas kekayaannya.
Dengan kekayaan yang terus tumbuh, Dewi Kam mencatatkan namanya bersama nama-nama besar lainnya di Indonesia seperti Low Tuck Kwong dan Hartono bersaudara.
Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes (April 2023)
1. Low Tuck Kwong - US$29,0 miliar (Rp429,01 triliun)
2. R. Budi Hartono - US$26,6 miliar (Rp393,3 triliun)
3. Michael Hartono - US$25,5 miliar (Rp377,09 triliun)
4. Sri Prakash Lohia - US$7,4 miliar (Rp109,43 triliun)