Dramatik Datar

Kamis 28 Nov 2024 - 22:51 WIB
Reporter : Pauzan
Editor : Pauzan

Inilah pasangan Melayu-Melayu lawan Melayu-Dayak. Suara Melayu pecah dua. Suara Dayak utuh ke Krisantus, mantan anggota DPR-RI. 

Tapi perhitungan suara masih seru. Angkanya sangat mepet. Kejar-kejaran, tipis sekali. 

Di Lampung yang menang tokoh baru. Anak muda. Menangnya mutlak. Informasi lengkapnya sudah dilaporkan perusuh Disway di kolom komentar kemarin. 

Selebihnya tidak menarik diikuti. Bobby Nasution, menantu Jokowi, mengalahkan incumbent di Sumut. Orang Jokowi lainnya menang Jateng: Ahmad Luthfi. 

Jatim dimenangkan siapa lagi kalau bukan incumbent Khofifah Indar Parawansa. Di Jabar, putra Prof B.J. Habibie, Ilham, kembali kalah. Kali ini kalah oleh Kang Dedi, mantan Bupati Purwakarta. 

Dua wali kota yang diusung semua partai, menang lawan kotak kosong: Surabaya dan Samarinda. 

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi kembali menjabat lima tahun lagi --setelah itu berpotensi jadi Gubernur Jatim. 

Andi Harun di Samarinda memang tidak ada tandingannya. Di samping dicalonkan oleh semua partai, Andi Harun sudah pula maju sebagai independen. 

Waktu itu partai-partai tidak memberikan kepastian. Andi Harun pun berniat maju dari independen. Sudah pun memenuhi semua syarat calon independen. Hampir pasti menang. Maka partai-partai mendukungnya. 

Andi Harun adalah wali kota yang berani membenahi kekumuhan di sepanjang kali Karangmumus. Juga satu-satunya wali kota yang punya proyek membuat terowongan di bawah bukit. Itu untuk memperpendek jarak antara kecamatan di balik bukit Selili dengan pusat kota Samarinda. 

BACA JUGA:Pilkada Harus Netral dan Penuh Kegembiraan

BACA JUGA:BZ - WIN Ungguli Paslon Lain Pilkada Lahat

Jakarta adalah satu-satunya daerah yang pakai putaran kedua. Yakni kalau tidak ada calon yang mendapat lebih 50 persen. 

Kalau saja kemenangan Pramono Anung-Rano Karno tidak sampai 50 persen maka di putaran kedua akan bertemu Ridwan Kamil dan Suswono. Ini bisa berdarah-darah. 

Sayang sekali, calon ketiga di pilgub Jakarta hanya berfungsi sebagai penyebab putaran kedua. Begitu mahal taruhannya. Alangkah baiknya, kelak, kalau merasa tidak kuat tidak usah maju. Hanya bikin sulit banyak orang. 

Yang juga saya tunggu adalah data ini: berapa persen partisipasi pemilih di Pilkada serentak ini. Ini terkait dengan pembicaraan saya dengan seorang di desa yang kemarin pilih Golput. 

Kategori :

Terkini

Kamis 28 Nov 2024 - 23:35 WIB

Real Madrid di Ujung Tanduk

Kamis 28 Nov 2024 - 23:20 WIB

Seperti Ada Penggiringan Opini Publik