Viral! Preman Ngamuk dan Bacok Pemilik Warung di Tangerang, Ditangkap di Ciracas

Jumat 28 Feb 2025 - 18:23 WIB
Reporter : Pauzan
Editor : Pauzan

 RAKYATEMPATLAWANG – Aksi brutal seorang preman berinisial KT (28) viral di media sosial setelah menyerang pemilik warung kelontong di Jalan HOS Cokroaminoto, Ciledug, Kota Tangerang. KT mengamuk dan membacok korban dengan senjata tajam (sajam) pada Minggu (23/2/2025) sekitar pukul 04.30 WIB.  

Dalam video yang beredar, insiden bermula saat korban tengah melayani pelanggan. Tiba-tiba, KT datang sambil membawa parang dan langsung mengayunkan senjata tersebut ke arah istri pemilik warung. Korban yang melihat kejadian itu berusaha melindungi istrinya, namun KT justru mencekik dan membantingnya. Saat korban terjatuh, KT menghunjamkan parang ke arah kepala dan badan korban.  

Istri pemilik warung berteriak histeris dari balik etalase, membuat KT melarikan diri. Korban kemudian berdiri dengan luka parah di kepala dan lengan akibat bacokan senjata tajam.  

Kapolsek Ciledug, Kompol Ubaidillah, mengungkapkan bahwa KT marah karena tidak diberikan minuman kaleng yang rencananya akan dicampur untuk minuman keras. Akibat penolakan tersebut, KT kembali ke warung dengan membawa parang dan menyerang korban.  

BACA JUGA:Keren Banget, Nih Rekomendasi 5 Tempat Wisata Bali Terbaru yang Wajib Dikunjungi

BACA JUGA:Ini 7 Tempat Wisata Paling Populer di Banyuwangi Berdasarkan Rating

"Aksi pelaku terekam kamera CCTV. Setelah menerima laporan, kami bergerak cepat dan berhasil menangkap pelaku di tempat persembunyiannya di Ciracas, Jakarta Timur, pada Selasa (25/2/2025) pukul 09.00 WIB," ujar Ubaidillah.  

Korban saat ini menjalani perawatan di Rumah Sakit Sari Asih, Ciledug. Sementara itu, KT dijerat dengan pasal 351 KUHP tentang penganiayaan berat dengan ancaman hukuman lima tahun penjara.  

Peristiwa ini menambah daftar aksi premanisme di wilayah Tangerang. Polisi mengimbau masyarakat agar segera melapor jika menemukan tindakan serupa demi menjaga keamanan lingkungan. (*)

Kategori :