REL, Lahat - Setelah melakukan pembukaan dan pencoblosan perdana di TPS 1 Kelurahan Bandarjaya, Pj Bupati Lahat, Muhammad Farid.S.STP.M.Si, didampingi oleh Pj Ketua TP-PKK Kabupaten Lahat, Ny Adhitya Trinia Farid.S.STP M.Si, langsung melakukan monitoring peninjauan lokasi pemungutan suara pemilu 2024 bersama Unsur Forkopimda Kabupaten Lahat, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Staf Ahli, dan OPD terkait. Kegiatan ini dilakukan pada Rabu, 14 Februari 2024.
Lokasi yang ditinjau terletak di Desa Bunga Mas, Kecamatan Kikim Timur, dan Kecamatan Gumay Talang, Kabupaten Lahat.
Kedatangan Pj Bupati Lahat Muhammad Farid.S.STP.M.Si dan Unsur Forkopimda, serta Ketua KPU dan Ketua Bawaslu, disambut hangat oleh Camat Kikim Timur dan seluruh petugas yang berada di TPS Kecamatan Kikim Timur dan TPS Kecamatan Gumay Talang.
Muhammad Farid menyampaikan, "Alhamdulillah, saya bersama Forkopimda, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Staf Ahli, dan jajaran OPD terkait memonitor di tiap-tiap TPS guna memastikan bahwa pencoblosan pemilu 2024 ini berjalan dengan lancar, aman, sejuk, dan damai. Saya juga ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lahat yang berbondong-bondong menuju TPS untuk menggunakan hak pilihnya masing-masing."
BACA JUGA:132 Warga Binaan Salurkan Suara
BACA JUGA:DPRD Pagaralam Bakal Diisi Banyak Wajah Baru?
Tindakan monitoring ini menunjukkan keseriusan pemerintah daerah dalam memastikan bahwa seluruh tahapan pemungutan suara berjalan sesuai dengan aturan dan standar yang ditetapkan.
Dengan adanya pengawasan langsung dari pihak terkait, diharapkan proses pemilihan dapat berlangsung dengan adil, transparan, dan menghasilkan keputusan yang dapat diterima oleh seluruh masyarakat Lahat.
Semoga Pemilu 2024 di Kabupaten Lahat berjalan dengan sukses dan memberikan kontribusi positif bagi demokrasi di Indonesia. (rls)