Pelunasan Biaya Haji 2024 Jemaah Reguler Tahap I Ditutup

Sabtu 24 Feb 2024 - 20:25 WIB
Reporter : Andika
Editor : Mael

REL, Palembang - Jumat, 23 Februari 2024.menandai penutupan tahap pertama pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) bagi jemaah reguler 1445 H/2024 M.

Menurut Juru Bicara Kementerian Agama, Anna Hasbie, capaian pelunasan telah mencapai angka mengesankan, yaitu 94,03%.

"Dengan penutupan pelunasan Bipih jemaah haji reguler tahap I hari ini, total 200.601 jemaah telah melunasi biaya haji mereka," ujar Anna Hasbie di Jakarta, melansir laman Kemenag, Sabtu, 24 Februari 2024.

Kuota haji Indonesia tahun ini sebesar 221.000 jemaah, yang kemudian ditingkatkan menjadi 241.000 jemaah.

BACA JUGA:Harga Cabe di Pasar Pulau Emas Berangsur Menurun

BACA JUGA:Jalan Poros Tebing Tinggi-Pendopo Tak Kunjung Diperbaiki

Dari jumlah tersebut, 213.320 jemaah ditetapkan sebagai jemaah haji reguler dan 27.680 sebagai jemaah haji khusus.

Jumlah jemaah haji reguler yang telah melunasi mencakup 161.567 orang yang berhak lunas biaya haji, 4.500 jemaah yang masuk dalam kuota lanjut usia prioritas.

Lalu ada 238 petugas haji daerah (PHD), dan 1 pembimbing pada Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah.

"Selain itu, ada 34.295 jemaah yang telah melunasi dengan status cadangan," tambahnya.

BACA JUGA:Persik Kediri Siap Berjuang di Markas Persis Solo

Provinsi dengan jumlah jemaah terbanyak yang telah melunasi adalah Jawa Barat (30.689), Jawa Timur (27.418), Jawa Tengah (25.042), Banten (7.591), dan Sumatera Utara (6.352).

Sedangkan lima provinsi dengan jemaah terbanyak yang belum melunasi adalah Jawa Barat (5.636), Jawa Timur (5.613), Jawa Tengah (3.468), DKI Jakarta (1.780), dan Sumatera Utara (1.463).

Anna Hasbie menyampaikan bahwa masih terdapat sisa kuota, dan oleh karena itu, pelunasan tahap II akan dibuka pada tanggal 13 - 26 Maret 2024.

Pelunasan tahap II akan diperuntukkan bagi empat kategori, termasuk jemaah yang gagal melunasi pada tahap I karena masalah sistem.

Kategori :

Terkini

Minggu 24 Nov 2024 - 23:29 WIB

Hanya Trofi yang Penting!

Minggu 24 Nov 2024 - 23:24 WIB

Arsenal Serius Incar Raphinha

Minggu 24 Nov 2024 - 23:20 WIB

Drama Posisi Mbappe di Real Madrid

Minggu 24 Nov 2024 - 23:15 WIB

Manchester City Dibantai Tottenham 4-0