Kapolres Empat Lawang Hadiri Pembukaan MTQ ke-17

Rabu 06 Mar 2024 - 23:25 WIB
Reporter : Farel
Editor : Mael

REL, Empat Lawang - Pada hari Selasa, tanggal 05 Maret 2024, Pukul 09.00 hingga 12.15 WIB, Panggung Utama Samping Bank Sumsel Babel Capem Pendopo Lintang, Jl. Lintas Pagar Alam – Kepayang Kelurahan Pagar Tengah, Kecamatan Pendopo, Kabupaten Empat Lawang menjadi saksi perhelatan pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-17 tingkat Kabupaten Empat Lawang.

Dengan tema "Kita Bangun Generasi Al Qur'an yang Cerdas, Unggul, dan Berkarakter," acara ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikpora) Jhon Heri dan dihadiri oleh sekitar 1000 orang.

Tamu undangan yang hadir meliputi PJ. Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri Denin, AP.,MM, yang diwakili oleh rombongan, Dandim 0405 Lahat yang diwakili oleh Pabung Mayor Mulyadi, Kapolres Empat Lawang, AKBP Dody Surya Putra, SIK, SH.,MH, serta berbagai tokoh dan perwakilan instansi terkait lainnya.

Sebelum dimulainya acara pembukaan MTQ, terlebih dahulu diselenggarakan Pawai Ta'aruf yang dibuka oleh Kadisdikpora Bapak JHON HERI. Pawai ini menempuh rute dari Simpang 3 Pasar PTM Pendopo hingga ke Panggung Utama Samping Bank Sumsel Babel Capem Pendopo Lintang.

BACA JUGA:Eks Gedung RSUD Sobirin Sepi Aktivitas

BACA JUGA:10 Minuman Herbal ini Dijamin Tingkatkan Daya Tahan Tubuh, Bikin Puasa Makin Lancar!

Acara MTQ ke-17 ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Empat Lawang dalam mencari bakat dan mengembangkan potensi generasi muda sejak dini. Lomba MTQ serupa juga telah diselenggarakan di berbagai kecamatan di Kabupaten Empat Lawang. Hal ini dilakukan untuk mewujudkan suasana islami dan meningkatkan kecintaan serta pemahaman masyarakat terhadap Al Qur'an.

Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran acara, Polres Empat Lawang telah menggelar Pengamanan (PAM) sesuai dengan sprint Kapolres Empat Lawang No. Sprin/127/III/HUK.6.6/2024 tanggal 04 Maret 2024.

Kapolres menyampaikan harapannya agar ke depan, setiap acara yang melibatkan banyak orang tetap dapat dilaksanakan dengan dukungan Pengamanan yang terjamin oleh Polri demi terciptanya suasana yang aman dan kondusif bagi seluruh peserta dan masyarakat yang hadir. (rls)

Kategori :

Terkini

Minggu 24 Nov 2024 - 23:29 WIB

Hanya Trofi yang Penting!

Minggu 24 Nov 2024 - 23:24 WIB

Arsenal Serius Incar Raphinha

Minggu 24 Nov 2024 - 23:20 WIB

Drama Posisi Mbappe di Real Madrid

Minggu 24 Nov 2024 - 23:15 WIB

Manchester City Dibantai Tottenham 4-0