Jembatan P6 Sungai Lalan Muba Hancur, Dihantam Tongkang Batu Bara

Jembatan P6 Sungai Lalan, Muba hancur setelah dihantam tongkang pengangkut batu bara.-Foto: dokumen/sumeks---

BACA JUGA:Sepuluh Bintara Remaja Polres Mura Ikuti Ekspedisi Darat dan Apel Pembaretan di Air Terjun Satan

BACA JUGA:Petani OKU Terluka Parah Setelah Dikeroyok Kakak-Adik, Pelaku Ditangkap

Dari informasi terkini, akibat kejadian ini, 6 orang dinyatakan hilang, sementara 7 orang lainnya mengalami luka-luka. 

Peristiwa ini terjadi saat ponton tersebut melaju dari arah barat menuju timur. 

Banyak warga dari Kecamatan Lalan dan wilayah sekitarnya sedang memancing di atas jembatan saat kejadian berlangsung.  

Korban yang hilang dan luka-luka kebanyakan merupakan warga yang tengah asik di atas jembatan saat kejadian.  

Berikut adalah daftar identitas sementara korban yang dinyatakan hilang: 

Muhammad Kusdio, warga P.5 Sari Agung, berusia 42 tahun (belum ditemukan). 

Hendra Hanlipi, warga P.5 Sari Agung, berusia 15 tahun (belum ditemukan). 

Mohamad Alansyah, warga Suka Jadi, berusia 15 tahun (belum ditemukan). 

Misbahul Munir, warga Suka Jadi, berusia 31 tahun (belum ditemukan). 

Samari, warga P.13 Purwodadi, Banyuasin, berusia 43 tahun (belum ditemukan). 

Ribut Riyadi, warga Palembang, berusia 34 tahun (belum ditemukan) 

Selain korban yang hilang, 6 orang lainnya mengalami luka-luka dalam insiden tersebut. Korban luka-luka di antaranya: 

Luka Ringan: Lukas, warga P.6. Raka, warga P.6. M. Rifan Syah, warga P.6. 

Tag
Share