Waktu Paling Tepat Minum Kopi, Benarkah di Pagi Hari?

Ilustrasi--

Mengetahui produksi hormon kortisol di dalam tubuh

 

Banyak orang minum kopi di pagi hari dengan tujuan untuk menambah stamina dan konsentrasi guna menjalani aktivitas seharian penuh.

 

Bahkan, beberapa dari Anda mungkin ada yang langsung minum kopi ketika bangun tidur. Sayangnya, minum kopi terlalu pagi malah akan mengurangi khasiatnya.

 

Pasalnya, hormon stres yang bernama kortisol dalam tubuh sedang berada pada tingkat puncaknya saat itu.

 

Hormon kortisol merupakan salah satu hormon penting yang dihasilkan dari kelenjar adrenal dalam tubuh. Hormon ini berfungsi untuk meningkatkan fokus dan kewaspadaan.

 

Selain itu, kortisol mengatur metabolisme, respons sistem kekebalan tubuh, serta tekanan darah.

 

Hormon stres ini akan diproduksi lebih banyak saat tubuh mengalami stres, baik secara fisik maupun emosional.

 

Saat merasa terancam, bagian dari otak akan menyalakan alarm tubuh. Hal itu kemudian memicu kelenjar adrenal yang berada di atas ginjal mengeluarkan hormon adrenalin bersamaan dengan hormon kortisol.

Tag
Share