Tidak Ingin Sakit Saat Musim Pancaroba? Yuk, Coba 4 Tips Ini
Ilustrasi--
Meskipun semua penyakit musim pancaroba tersebut dapat diobati dengan mudah, gejala yang ditimbulkan tetap saja mengganggu kenyamanan Anda dalam beraktivitas.
Siapa pun tentu tidak ingin sakit, bukan? Nah, kunci untuk menjaga kesehatan di musim pancaroba adalah meningkatkan sistem imun.
Meningkatnya sistem imun membuat tubuh lebih responsif terhadap zat asing. Selain itu, antibodi yang dihasilkan untuk melawan patogen (bibit penyakit) pun akan jauh lebih kuat.
Untuk mendukung sistem imun, berikut berbagai cara yang bisa Anda lakukan.
1. Tingkatkan asupan makanan bergizi
Tidak hanya menjaga organ tubuh agar bekerja secara normal, beberapa makanan bisa mencegah penyakit karena kandungan vitamin C, zat besi, dan protein di dalamnya ternyata secara khusus dapat mendukung sistem kekebalan tubuh.
Anda dapat memenuhi kebutuhan gizi tersebut dari berbagai makanan, seperti jeruk, daging merah, telur, ikan, dan sayuran hijau.