Agen Pengiriman Uang di Desa Mulyaguna Permudah Pekerja Migran Kirim Uang ke Keluarga
Doc/Foto/Ist--
REL,BACAKORAN.CO – Keberadaan agen Brilink di wilayah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), khususnya di desa-desa terpencil, semakin memudahkan para Pekerja Migran Indonesia (PMI) untuk mengirim uang kepada keluarga di kampung halaman. Layanan Brilink yang kini hadir hingga pelosok desa menjadi solusi bagi banyak warga, termasuk mereka yang bekerja di luar negeri.
Ria, salah satu pemilik agen Brilink di Desa Mulyaguna, Kecamatan Teluk Gelam, menceritakan alasannya membuka layanan ini. Sebelumnya, warga desa sering kesulitan mengakses layanan perbankan karena harus pergi ke ATM di Kayuagung. Dulu, saya sendiri repot kalau ingin mengirim uang, harus ke Kayuagung dulu untuk mencari ATM, ujar Ria saat ditemui kemarin (27/10).
BACA JUGA:Penyaluran Kredit Nasional Tumbuh 8,21%, Rasio NPL Turun ke 2,90% di Triwulan III-2024
BACA JUGA:Rasio Kredit Bermasalah Turun ke 2,90%, Strategi Pengelolaan Aset Bank Negara Berbuah Hasil
Berangkat dari kebutuhan masyarakat tersebut, Ria pun memutuskan untuk membuka agen Brilink. Desa Mulyaguna memiliki banyak warga yang bekerja di luar negeri, seperti di Malaysia, Arab Saudi, Taiwan, Jepang, dan negara lainnya. Mereka sering mengirim uang dalam jumlah besar kepada keluarga di desa. “Sekali kirim, bisa mencapai Rp20 juta. Dalam sebulan, pasti ada yang kirim uang lewat saya,” jelas Ria.
Selain layanan pengiriman uang, agen Brilink Ria juga menawarkan biaya transaksi yang sangat terjangkau. Misalnya, biaya pengiriman sebesar Rp10 ribu untuk setiap transaksi Rp1 juta. Dengan layanan ini, masyarakat desa tidak perlu lagi melakukan perjalanan jauh hingga ke Talang Pangeran atau Kayuagung yang membutuhkan biaya perjalanan mencapai Rp25 ribu sekali jalan.
BACA JUGA:Dapatkan Penghasilan Tambahan! Peluang Bisnis Agen BRILink di Lubuklinggau Makin Populer
Keberadaan agen Brilink milik Ria ini juga menjadi sangat ramai, terutama menjelang momen perayaan Lebaran Idul Fitri. Selain layanan transfer uang, ia juga menyediakan pembayaran cicilan motor, listrik, pembelian pulsa, dan lainnya. “Biasanya saya buka dari pukul 09.00 WIB sampai 21.00 WIB. Tapi kalau ada yang butuh di atas jam itu, saya masih tetap melayani,” tambahnya.
Meski kini agen Brilink sudah banyak di berbagai tempat, Ria mengaku tidak khawatir dengan persaingan. Menurutnya, ia masih memiliki banyak pelanggan tetap yang mempercayai transaksi mereka di agen miliknya.
BACA JUGA:Kemudahan Isi Ulang Saldo E-Toll dengan BRImo: Solusi Praktis untuk Pengguna Jalan Tol
BACA JUGA:Nasabah Manfaatkan Brimo untuk Pembayaran Listrik 24 Jam dengan Mudah
Dengan hadirnya agen Brilink ini, masyarakat di desa-desa terpencil semakin terbantu dalam melakukan berbagai transaksi finansial, terutama bagi keluarga PMI yang mengandalkan kiriman uang dari luar negeri.***