Lokasi Penyulingan Minyak Ilegal di Muba Terbakar

Lokasi penyulingan minyak ilegal atau masakan minyak ilegal terbakar hebat di wilayah Kecamatan Keluang, Kabupaten Muba. Foto : ist --

REL, Sekayu - Sebuah lokasi penyulingan minyak ilegal atau masakan minyak ilegal terbakar hebat di wilayah Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu (13/1).

Informasi dihimpun, insiden itu. Terjadi di sebuah lokasi penyulingan minyak ilegal yang berada di wilayah Kelurahan Keluang, Kecamatan Keluang, Kabupaten Muba, Sabtu (13/1) sekitar pukul 12:30 wib.

Sebuah sumber yang dapat dipercaya dan enggan disebutkan namanya membenarkan kebakaran lokasi penyulingan minyak ilegal tersebut.

"Benar, kejadian siang ini. Diduga berasal dari percikan api rokok yang diduga dibuang pekerja masakan. Dimana api itu menjalar ke masakan minyak dan membakar puluhan ton minyak mentah, " ujarnya

BACA JUGA:32 Orang Korban Terkena Tipu

BACA JUGA:Pelaku Terlapor Penggelapan Diamankan Sat Lantas Banyuasin

Ia menambahkan, tidak hanya membakar lokasi penyulingan minyak saja. Namun ada kendaraan alat berat dan beberapa bangunan ikut terbakar.

"Ya, ada kendaraan alat berat dan beberapa bangunan terbakar di sana. Namun untuk korban jiwa belum diketahui secara pasti," jelasnya mengakhiri.

Sementara itu, Kapolsek Keluang melalui Kanit Reskrim Ipda Ferri ketika di konfirmasi melalui pesan whatsapp membenarkan peristiwa tersebut.

"Benar, namun untuk korban tidak ada, " terangnya singkat. (rls)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan