Sederet Manfaat Timun untuk Mata
Ilustrasi---
Jika salah satu sisinya mulai menghangat, balikkan untuk menikmati kembali sensasi dingin dari sisi lainnya.
Selain dengan buahnya langsung, Anda juga bisa menggunakan ekstrak timun dalam produk perawatan mata atau kulit.
Pilihlah produk khusus untuk kulit mata agar aman dan tak menimbulkan iritasi.
Efek samping timun untuk mata
Meskipun timun merupakan bahan alami, bukan berarti tak ada efek samping sama sekali.
Perlu Anda ketahui bahwa kulit sekitar mata lebih tipis dibandingkan dengan area kulit yang lain. Untuk itu, Anda perlu berhati-hati sebelum mengaplikasikan apa pun pada area kulit tersebut, termasuk timun.
Salah satu efek samping timun paling umum untuk mata adalah reaksi alergi yang ditandai dengan beberapa gejala, seperti:
ruam di sekitar mata,
gatal-gatal,
mata merah dan berair,
kulit di area mata bengkak, dan
kulit lecet atau terkelupas.